Tugujatim.id – Kamu mengalami rasa stres yang luar biasa? Jangan khawatir untuk mengatasinya karena ada tips ampuh dari Tugu Jatim agar tubuh makin refresh dan sehat kembali. Apa saja?
Kamu melakukan berbagai aktivitas yang biasa dijalankan.Tapi, tentunya akan ada sebuah titik di mana kamu akan jenuh terhadap hal yang terus menerus berulang terjadi setiap hari.
Kadang kala akan ada rasa tekanan dan kecemasan yang tidak mampu ditahan. Seiring berjalannya waktu hal tersebut akan memperburuk kondisi pikiran kita atau biasa kita sebut dengan stres. Munculnya reaksi ini nantinya tidak hanya berdampak pada mental seseorang, melainkan juga pada fisiknya.
Stres dinilai dapat muncul bagaikan tamu tak diundang. Meski begitu, stres menjadi respons alami tubuh atas situasi yang dianggap mengancam dan menuntut. Kondisi ini dapat memicu jantung berdebar, otot yang menegang dan pernapasan yang berubah cepat. Dengan kata lain, stres bak sesuatu yang dapat mengintai kesehatan dan mental kapan pun. Sehingga kita perlu waspada agar terhindar dari dampak negatifnya.
Dalam dunia psikologis, stres dapat dialihkan melalui kegiatan-kegiatan yang menyenangkan. Pikiran tersebut harus melalui proses meditasi positif sehingga akan muncul kembali pikiran yang tenang. Hal tersebut akan membantu mengalihkan pikiran dari rasa tekanan sebelumnya dan secara tidak langsung akan membantu meningkatkan konsentrasi.
Tips 5 Kegiatan untuk Mengurangi Rasa Stres:
1. Meregangkan Tubuh
Kegiatan ini dilakukan untuk merelaksasikan tubuhmu bisa dengan melakukan peregangan, berolahraga, yoga, atau bahkan menari. Tidak perlu berlama-lama, cukup dengan durasi 30 menit setidaknya dengan bergerak kita dapat melepaskan hormon endorfin sehingga dapat mengurangi rasa nyeri dan badan akan terasa lebih segar.
2. Melakukan Hobi
Cara paling mudah untuk mengurangi stres adalah dengan melakukan hobi. Hal sederhana yang mampu merefresh pikiranmu sedikit demi sedikit. Pilihlah hobi yang dapat dilakukan dengan mudah dan tidak membebanimu. Dengan begitu, kamu akan bersemangat lagi dalam menjalani aktivitas. Pekerjaan yang menumpuk akan mudah terkendali tentunya dengan kondisi mood yang baik.
3. Menulis
Untuk menghindari perasaan dan pikiran yang terpendam, kamu bisa mulai mencurahkan seluruh keluh kesah yang membebanimu. Bagi sebagian orang yang memiliki jiwa sastra, menulis mungkin akan membantu mengurangi stres.
Setidaknya dari tulisan tersebut dapat memindahkan beban pikiran sebelum akhirnya meledak. Namun bagimu yang kurang suka menulis, hal ini tidak disarankan. Bisa-bisa dari menulis pikiranmu akan semakin berat dan tambah stres.
4. Mendengarkan Musik
Bagi kebanyakan orang musik memang menjadi salah satu alat efektif untuk mengubah mood dan mengurangi stres. Irama musik yang bergema dapat menjadi penenang untuk merelaksasi pikiran.
Bagi sebagian orang, musik juga membantu mengurangi kecemasan berlebihan. Namun, tentunya jangan lakukan kegiatan ini secara berlebihan, cukup nikmati musik sambil bersantai dan tentunya dengan ukuran volume yang wajar.
5. Jalan-Jalan ke Alam
Luangkanlah waktu untuk bermain ke alam. Minimal kamu bisa mencoba duduk-duduk di taman, memandang luasnya langit biru atau sekadar menikmati melihat pepohonan yang rindang. Hal ini membantu untuk merelaksasikan pikiranmu yang kacau dan mampu mengubah suasana hati menjadi lebih nyaman.
Jika ingin sesuatu yang lebih berkesan cobalah berkunjung ke alam terbuka seperti pantai dan wisata gunung yang tentunya dengan pertimbangan jarak dan harga yang terjangkau. Hindari jarak yang jauh untuk mengurangi risiko capek di jalan.
Lima opsi kegiatan di atas bisa kamu lakukan setidaknya membantu untuk mengurangi beban pikiranmu. Lakukan kegiatan yang sederhana di sela-sela waktumu sambil merelaksasikan pikiran yang semakin berat.
Karena dampak buruk dari stres selain memicu gangguan jiwa dapat menyerang kondisi kesehatan seseorang, seperti sembelit, tukak lambung, hipertensi atau bahkan gangguan jantung. Maka kondisi ini jangan disepelekan untuk mencegah hal buruk terjadi.
Selain kegiatan di atas, kamu biasa seimbangkan dengan menciptakan kebiasaan sehat untuk tubuh dan jiwa seperti dengan tidur yang cukup, mengonsumsi makanan bergizi, olahraga yang cukup, serta menghindari kafein dan alkohol. Dari kebiasaan sehat ini mampu meningkatkan kondisi tubuh yang optimal dan pikiran yang fresh untuk menjalani aktivitas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Iqmalia Bella Fortuna Toshi/Magang
Editor: Dwi Lindawati