Bebas dari Jeruji Besi, Mantan Wali Kota Malang Mulai Tampil di Depan Publik

Redaksi

News

MALANG – Mantan Wali Kota Malang, Moch Anton, telah bebas dari jeruji besi pada 27 April 2020 lalu. Kini, dia mulai tampil di depan publik. Tepatnya dalam aksi sosial di Jalan Aris Munandar Kota Malang, pada Minggu (3/5/2020).
Aksi sosial tersebut merupakan penyaluran sembako yang diselenggarakan oleh Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Malang Koya, Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Malang, dan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Malang.
“Kebetulan saya diundang oleh dr Tandya. Mewakili warga Tionghoa yang ada di Kota Malang. Sekaligus mewakili PITI yang mana saya masih sebagai penasihat PITI,” jelas mantan Wali Kota Malang yang akrab disapa Anton itu.
“Ini sangat membahagiakan bagi saya. Untuk itulah saya hadir. Kami berharap apa yang sudah dikontribusikan ini bisa tepat sasaran kepada masyarakat kita yang berdampak maupun yang sangat-sangat membutuhkan. Mudah-mudahan terus berlanjut,” harap Wali Kota Malang periode 2013-2018 itu.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko; Ketua PCNU Kota Malang, Dr Isroqunnajah MAg; Ketua RAIS Syuriah PC NU Kota Malang, KH Chamzawi; Ketua Umum PSMTI Malang Kota, Dr dr H Sugiharta Tandya SpPK; dan Ketua Forum Komunikasi Warga Tionghoa Malang Raya (FKWTMR), Linggaryanto Budi Utomo.(*)
Editor: Lizya Kristanti

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...