Besok Dilantik! Bupati dan Wakil Bupati Tuban Terpilih Gladi Bersih di Tengah Hujan Ringan

Darmadi Sasongko

NasionalPemerintahan

Bupati dan Wakil Bupati Tuban
Bupati dan Wakil Bupati Tuban terpilih, Aditya Halindra Faridzky, dan Joko Sarwono mengikuti Galdi bersih, sehari menjelang pelantikan yang disaksikan langsung Presiden Prabowo Subianto

TUBAN, Tugujatim.id Jelang pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Tuban terpilih, Aditya Halindra Faridzky dan Joko Sarwono turut dalam gladi bersih bersama ratusan Kepala Daerah lainnya di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Rabu (19/2).  Meski hujan ringan mengguyur sejak pagi, semangat keduanya tidak surut untuk mengikuti rangkaian persiapan.

“InsyaAllah, pelantikan yang akan dilaksanakan pada Kamis, 20 Februari nanti berjalan lancar. Kemudian, usai pelantikan, saya akan mengikuti retret di Magelang,” ujar Lindra, sapaan akrab Aditya Halindra Faridzky.

Sesuai agenda resmi, prosesi pelantikan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah se-Indonesia akan berlangsung di Istana Negara pada Kamis, 20 Februari mulai pukul 09.00 WIB. Acara diawali dengan berkumpulnya seluruh Kepala Daerah di Monas sebelum kemudian bergerak dalam barisan diiringi Drum Band Gita Praja IPDN menuju Istana Kepresidenan.

Dilantik Presiden Prabowo Subianto

Setibanya di Istana Kepresidenan, barisa akan diterima jajaran kehormatan dari Yonwalprotneg Paspampres dan melanjutkan langkah menuju area pelantikan. Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan tiba pukul 10.00 WIB untuk memimpin langsung pengambilan sumpah jabatan.

Prosesi ini mencakup pembacaan Surat Keputusan Presiden dan Menteri Dalam Negeri, penyematan tanda pangkat jabatan, hingga penandatanganan berita acara. Sebanyak 481 Kepala Daerah akan dilantik dalam kesempatan ini, terdiri dari 33 Gubernur dan wakil gubernur, 364 Bupati dan wakil bupati, serta 84 Wali Kota dan Wakil Wali Kota dari berbagai daerah di Indonesia.

Setelah pelantikan, para Kepala Daerah dijadwalkan menjalani retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang selama sepekan, mulai 21 Februari 2025. Program ini akan memberikan pembekalan terkait efisiensi anggaran, tugas pokok kepala daerah, serta wawasan ketahanan nasional yang akan dibimbing langsung oleh Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas).

pelantikan
Bupati dan Wakil Bupati Tuban terpilih, Aditya Halindra Faridzky, dan Joko Sarwono mengikuti Galdi bersih, sehari menjelang pelantikan yang disaksikan langsung Presiden Prabowo Subianto

Namun, perbedaan perlakuan bagi Wakil Kepala Daerah dalam retret ini. Berdasarkan kebijakan terbaru, para Wakil Kepala Daerah hanya diwajibkan hadir pada hari terakhir yakni Kamis, 27 Februari, dan mengikuti penutupan pada 28 Februari.

Keputusan ini, menurut Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya didasarkan pada keterbatasan fasilitas di lokasi pelatihan.

“Tenda yang digunakan tidak cukup menampung seribu orang sekaligus. Oleh karena itu, untuk efisiensi, wakil kepala daerah baru bergabung di ujung acara,” jelas Bima Arya.

Meski begitu, tidak menutup kemungkinan adanya program pembekalan terpisah bagi para wakil kepala daerah di masa depan.

BACA JUGA: Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Tuban di Depan Mata, Wabup Joko Sarwono Ikuti Retret Magelang di Hari Terakhir

Sementara Bagi Joko Sarwono, pelantikan ini menjadi awal tanggung jawab besar dalam mendampingi kepemimpinan Mas Lindra di Tuban. Setelah acara di Jakarta, ia berencana segera kembali ke daerah.

“Ya, rencana saya tanggal 21 Februari langsung balik ke Tuban,” katanya.

Bupati dan Wakil Bupati Tuban yang baru diharapkan siap menjalankan amanah, membawa Tuban ke arah yang lebih baik, dan menjawab harapan masyarakat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

 

Reporter : Mochamad Abdurrochim

Editor: Darmadi Sasongko

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

Anak juragan gabah.

Isi Bensin di SPBU, Uang Anak Juragan Gabah di Pasuruan Senilai Rp90 Juta Raib Dicuri Maling

Dwi Linda

PASURUAN, Tugujatim.id – Seorang pemuda anak juragan gabah di Pasuruan, Jawa Timur, diduga menjadi korban pencurian saat mengantre isi bensin ...