Peringati Hari Lahir Bung Karno, Bupati Kediri Mas Dhito Ziarah ke Makam: Kita Teruskan Api Perjuangan Beliau

Dwi Linda

AdvertorialPemerintahan

Mas Dhito.
Bupati Kediri Hanindhito Himawan dan keluarga Pramana berziarah ke Makam Proklamator Kemerdekaan Indonesia di Kota Blitar, Kamis (06/06/2024). (Foto: dokumen)

KEDIRI, Tugujatim.id Bupati Kediri Hanindhito Himawan dan ayahnya Menteri Sekretaris Kabinet Indonesia (Menseskab) Pramono Anung serta keluarga Pramana berziarah ke Makam Proklamator Kemerdekaan Indonesia di Kota Blitar, Kamis (06/06/2024).

Untuk diketahui, pada 6 Juni diperingati sebagai hari lahir Ir Soekarno. Karena itu, Mas Dhito, sapaan akrabnya, datang ke sana sebagai bentuk penghormatan dan mengenang jasa pahlawan Bung Karno. Agenda nyekar diawali mengirim serangkaian doa serta diakhiri dengan adat tabur bunga ke tempat peristirahatan Bung Karno.

Mas Dhito ziarah makam Bung Karno.
Suasana ziarah Bupati Kediri Hanindhito Himawan di Makam Proklamator Kemerdekaan Indonesia di Kota Blitar, Kamis (06/06/2024). (Foto: dokumen)

“Kami berziarah ke Makam Bung Karno hari ini untuk mengenang jasa beliau (Soekarno),” kata Mas Dhito pada Kamis (06/06/2024).

Mas Dhito mengatakan, perjuangan Bung Karno sebagai founding father atau bapak proklamator bangsa senantiasa harus diingat oleh masyarakat Indonesia. Termasuk dalam memberikan sumbangsih bagi nilai-nilai kemanusiaan.

Dia mengajak masyarakat supaya mampu meneladani semangat perjuangan dari sosok presiden pertama Indonesia tersebut bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Tentunya kami yang meneruskan api perjuangan beliau (Soekarno),” tegas bupati muda berusia 31 tahun tersebut.

Bupati Mas Dhito ziarah makam Bung Karno.
Bupati Kediri Hanindhito Himawan menyapa masyarakat saat ziarah di Makam Proklamator Kemerdekaan Indonesia di Kota Blitar, Kamis (06/06/2024). (Foto: dokumen)

Mas Dhito memandang marwah kemerdekaan bangsa harus dijaga bersama saat membayangkan jasa besar sosok Bung Karno bagi rakyat Indonesia. Apalagi, dia mengatakan, komitmen dalam menjaga kedamaian dengan saudara sebangsa.

“Kalau dulu perang dengan Belanda, hari ini jangan sampai ada pertumpahan darah dengan saudara sendiri. Kemerdekaan ini yang harus dipertahankan,” pesan anak dari Pramono Anung tersebut.

Kedatangan Mas Dhito bersama rombongan di Makam Bung Karno ini untuk kali kedua pada 2024. Sebelumnya, agenda ziarah dilaksanakan membersamai Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan keluarga besar PDI Perjuangan pada Jumat (09/02/2024). (adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...