Cegah Klaster Keluarga, Pasien Isoman di Tuban Dipindah ke Isoter untuk Monitoring

Dwi Lindawati

News

Dandim Letkol Inf Romadon Villiala bersama Kapolres Tuban AKBP Darman dan beberapa kepala dinas saat memberangkat sejumlah personel dalam rangka penjemputan pasien isoman ke isoter, di halaman Kodim 0811 Tuban, Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)
Dandim Letkol Inf Romadon Villiala bersama Kapolres Tuban AKBP Darman dan beberapa kepala dinas saat memberangkat sejumlah personel dalam rangka penjemputan pasien isoman ke isoter, di halaman Kodim 0811 Tuban, Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id – Komandan Kodim 0811 Tuban Letkol Inf Romadon Villiala bersama Kapolres Tuban AKBP Darman memberangkat sejumlah personel TNI, Polri, satpol PP, petugas dinkes, dan petugas dishub di halaman Kodim 0811 Tuban, Rabu (18/08/2021), untuk menjemput pasien isolasi mandiri (isoman) menuju isolasi terpusat (isoter) sesuai surat Kemenkes RI.

Dandim 0811 Tuban Letkol Inf Romadon Villiala dalam keterangannya mengatakan, ini sebagai tindak lanjut agar tidak terjadi klaster baru di dalam keluarga. Selain itu, dia melanjutkan, pengawasan yang dilakukan oleh tenaga kesehatan (nakes) bisa terpusat di satu titik.

Dandim Letkol Inf Romadon Villiala dan Kapolres Tuban AKBP Darman saat akan prosesi pemberangkatan petugas penjemputan pasien isoman ke isoter, di halaman Kodim 0811 Tuban, Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)
Dandim Letkol Inf Romadon Villiala dan Kapolres Tuban AKBP Darman saat akan prosesi pemberangkatan petugas penjemputan pasien isoman ke isoter, di halaman Kodim 0811 Tuban, Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

“Ini upaya menghindari pasien yang isoman meninggal dunia karena tidak dimonitor ketika gejalanya meningkat ke berat,” ungkapnya.

Dia menambahkan, isoter yang disediakan Pemkab Tuban ada 4, yakni Tuban Sport Centre (TSC), di daerah Plumpang, Bangilan, dan Jatirogo. Sementara itu, juga akan disediakan di setiap desa.

Dandim Letkol Inf Romadon Villiala sangat mendukung pasien isoman dipindah ke isoter pada Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)
Dandim Letkol Inf Romadon Villiala sangat mendukung pasien isoman dipindah ke isoter pada Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

“Ini upaya kita bersama untuk bisa menekan angka kasus Covid-19 di Tuban,” ujarnya.

Data yang diperoleh Tugu Jatim sampai Selasa (17/08/2021) untuk warga yang melakukan isoman ada 73 pasien dan di isoter 28 pasien.

Petugas penjemputan pasien isoman ke isoter melakukan apel di halaman Kodim 0811 Tuban, Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)
Petugas penjemputan pasien isoman ke isoter melakukan apel di halaman Kodim 0811 Tuban, Rabu (18/08/2021). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

Sedangkan untuk peta sebaran Covid- 19 di Kabupaten Tuban, ada 27 kasus baru terkonfirmasi Covid-19. Secara kumulatif, ada sekitar 6.997 orang positif Covid-19, sedangkan yang sembuh 5.895 pasien. Dan yang meninggal dunia 897 orang. Sementara yang masih mendapatkan perawatan medis 205 pasien.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

MBG di Kota Mojokerto.

MBG di Kota Mojokerto Tetap Jalan saat Ramadan, Siswa Bakal Bawa Pulang Makanan ke Rumah

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Mojokerto untuk berbagai jenjang sekolah masih berlangsung walau masuk bulan ...