Desa Wisata Pujon Kidul, Pilihan Wisata untuk Libur Lebaran Anda

Dwi Linda

Wisata

Desa Wisata Pujon Kidul.
Suasana asri di Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang. (Foto: Mohammad Zulfiqar Azmi/Magang)

MALANG, Tugujatim.id Kamu ingin berwisata ke Malang saat libur Lebaran? Tidak ada salahnya kamu perlu menikmati suasana alam yang indah di Desa Wisata Pujon Kidul. Berada di ketinggian 1.200 mdpl, desa wisata ini menawarkan pesona alam dan kuliner khas yang wajib dicoba.

Wisata Desa Wisata Pujon Kidul.
Kolam ikan menambah tenang di Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang. (Foto: Mohammad Zulfiqar Azmi/Magang)

Tidak perlu bingung untuk berwisata ke mana saat libur Lebaran. Sebab, Desa Wisata Pujon Kidul menawarkan beragam fasilitas yang lengkap untuk pengunjung.

Akses Menuju Desa Wisata Pujon Kidul

Wisata Desa Wisata Pujon Kidul Malang.
Cafe sawah di Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang. (Foto: Mohammad Zulfiqar Azmi/Magang)

Jika Anda berada di Stasiun Malang Kota Baru sebagai jantung Kota Malang, diperkirakan butuh waktu hampir 1 jam perjalanan menggunakan kendaraan roda empat. Dari Kota Malang, Anda bergerak lewat Dinoyo hingga Terminal Landungsari. Lalu terus ke arah Sengkaling dan menuju Kota Batu. Nah, Desa Wisata Pujon Kidul hanya ditempuh sekitar 10 menit saja dari Kota Batu.

Fasilitas Desa Wisata Wisata Pujon Kidul

Wisata Desa Wisata Pujon Kidul di Malang.
Ikon di Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang. (Foto: Mohammad Zulfiqar Azmi/Magang)

Cukup dengan Rp15 ribu, Anda sudah bisa berwisata. Ada apa saja sih di Desa Wisata Pujon Kidul?

1.Cafe Sawah Pujon Kidul
2.Rodeo The Roudh 78
3.Wahana foto bersama reptil
4.Wahana air
5.Kolam pancing
6.Wahana petik stroberi
7.Permainan ATV
8.Fantasy Land
9.Dll

Desa Wisata Pujon Kidul di Malang.
Penulis foto bersama Supervisor Cafe Sawah Pujon Kidul Ferdy. (Foto: Mohammad Zulfiqar Azmi/Magang)

Wisatawan cukup merogoh kocek dari Rp5 ribu-Rp50 ribu untuk menikmati wahana yang dipilih. Selain itu, ada banyak menu makanan. Bahkan, Supervisor Cafe Sawah Pujon Kidul Ferdy menyatakan, ada 50 variasi menu makanan dan minuman dari perkebunan dan peternakan yang bisa dinikmati pengunjung.

“Untuk makanan dan minuman menunya memang banyak ya. Semua kami hidangkan dari bahan yang fresh, dari perkebunan dan peternakan yang ada di sekitar kawasan Pujon,” ujarnya.

GLL LOGO fushion3 1 1

Untuk diketahui, Tugu Jatim menggelar event Gebyar Libur Lebaran (GLL) 2024 pada momen Hari Raya Idulfitri 1445 H. Sebagai media pers yang peduli pariwisata, Tugu Jatim mengajak insan traveller menjadi bagian dari keseruan dan kemeriahan GLL.

GLL merupakan merupakan event yang digagas media tugujatim.id untuk memeriahkan momen Lebaran. Sektor pariwisata menjadi pilihan gelaran event ini guna mendongkrak potensi wisata yang luar biasa. GLL 2024 didukung Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Malang.

Adapun destinasi wisata yang bergabung di GLL adalah Malang Dreamland, Lembah Indah Malang, Desa Wisata Pujon Kidul, dan Taman Rekreasi Sengkaling.

GLL tidak sekadar mengajak pengunjung berwisata menikmati wahana dan destinasi wisata. Tapi juga diajak berbagi pengalaman lewat karya lomba video TikTok bertema Healing Good #keMalangAja!, dengan total hadiah Rp15 juta. Dewan juri lomba adalah Social Media Manager Tugujatim.id Adelheid Oktavia dan Kadisparbud Kabupaten Malang Purwoto SSos MSi. Penilaian dewan juri menitikberatkan pada kualitas karya daripada apresiasi digital.

Cara mengikuti lomba video TikTok bertema Healing Good #keMalangAja! Mudah saja. Pengunjung bisa datang ke salah satu destinasi wisata mitra GLL, dan membuat video TikTok sesuai tema. Pengiriman karya dibuka pada 12 April–7 Mei 2024. Dewan juri memilih 1 pemenang utama dan 1 pemenang di masing-masing destinasi wisata.

Secara umum, GLL memfasilitasi publikasi destinasi wisata mitra acara ini. Media Tugu Jatim menggencarkan promosi kegiatan GLL, merekomendasikan destinasi wisata mitra, menggelar lomba video TikTok, hingga gebyar puncak acara menghadirkan guest star pilihan pada 11 Mei 2024.

Gebyar Puncak Acara GLL akan menyajikan panggung gembira, bazar, pentasi seni budaya, live musik, sajian kuliner, seremoni penyerahan hadiah lomba, stand up comedy, hingga guest star performance.

GLL 2024 disponsori oleh Paragon Corp, PT Pegadaian Malang, BRI Regional Office Malang, Dea Bakery, dan Perumahan Srimaya. Didukung oleh Joko Roro Kabupaten Malang dan Grand Mercure Malang Mirama. Media partner: tugumalang.id, Explore Malangan, Info Malangan, dan Amazing Malang.

Jangan lewatkan keseruan event Tugu Jatim Gebyar Libur Lebaran 2024 ini. Informasi lebih lanjut, bisa menghubungi marketing Haya 087854370907.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Mohammad Zulfiqar Azmi/Magang

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...