PASURUAN, Tugujatim.id – Diduga seorang anak bacok bapak kandung hingga tewas di Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan. Diduga pembacokan tersebut hanya dikarenakan persoalan rokok. Insiden dugaan pembacokan tersebut terjadi di Dusun Karanggondang, Desa Pucangsari, Kecamatan Purwosari, Rabu pagi (27/09/2023).
Kanit Reskrim Polsek Purwosari Iptu Dodik W. mengatakan, pihaknya menerima laporan adanya dugaan pembacokan sekitar pukul 10.50 WIB. Diduga insiden anak bacok bapak kandung ini bermula ketika terduga pelaku, Imam Basori, 42, melihat ayahnya Tibji, 75, sedang makan di dalam rumah.
Basori kemudian mengambil bungkus rokok di sebelah ayahnya. Tibji diduga sempat menegur anaknya agar tidak menghabiskan rokoknya.
“Korban menegur pelaku dengan kata ‘ojo digowo kabeh aku ingahono‘ (jangan dibawa semua sisakan untuk saya),” ujar Dodik.

Namun, teguran tersebut diduga yang memicu terduga pelaku nekat menganiaya korban. Basori yang emosi sempat melemparkan bungkus rokok kepada ayahnya sambil berlalu pergi ke kamar.
Entah apa yang ada di benaknya, Basori diduga malah keluar membawa sabit. Dia diduga membacok korban di bagian leher kiri dan kepala hingga bersimbah darah.
“Korban berusaha kabur, tapi kehabisan darah dan meninggal dunia,” ungkapnya.
Tibji pun seketika meninggal dunia di rumahnya. Warga sekitar yang menyaksikan dugaan penganiayaan itu tidak bisa berbuat banyak karena takut dengan Basori.
Warga pun melapor ke Polsek Purwosari. Beredar kabar bahwa Basori diduga menderita depresi atau gangguan jiwa. Namun, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.
“Terduga pelaku langsung diamankan petugas, kini penyelidikan masih berlanjut,” ujarnya.
Writer: Laoh Mahfud
Editor: Dwi Lindawati