MALANG, Tugujatim.id – Peristiwa menggegerkan warga Kecamatan Sukun, Kota Malang, dengan ditemukannya R, 40, tewas tergeletak di kamar mandi rumahnya. Korban R kali pertama ditemukan sudah tak bernyawa oleh anaknya pada Jumat (17/09/2021), sekitar pukul 23.00 WIB.
Petugas keamanan setempat bernama Yanuar mengatakan, dia baru mengetahui kematian R pada Sabtu (18/09/2021). Dia menyebutkan, tak mengetahui secara pasti penyebab kematian R.
“Saya gak tahu secara pasti, tapi kabarnya memang dibunuh suaminya sendiri. Tapi, saya dengar kabarnya seperti itu,” ucapnya, Rabu (22/09/2021).

Kabar yang masih simpang siur itu dia dapat saat jenazah sudah dibawa ke tempat kremasi Yayasan Gotong Royong Malang. Di tempat kremasi itu, ditemui adanya kejanggalan pada tubuh jenazah. Sehingga anak R melaporkan kejanggalan itu ke pihak kepolisian.
Usai membuat laporan, tampak kediaman jenazah dipasang police line. Rumah tersebut juga tampak sepi dan tertutup.
Sementara itu, Kasatreskrim Polresta Malang Kota Kompol Tinton Yudha Riambodo mengatakan, memang ada laporan terkait kejanggalan kematian tersebut.
“Kami sudah menerima laporannya, sedang dilakukan proses penyelidikan dan masih didalami. Intinya, masih kami dalami,” ucapnya.