SURABAYA, Tugujatim.id – Terkesan dengan Stadion Gelora Bung Tomo, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan bahwa pertandingan sepak bola Timnas Indonesia bakal lebih sering digelar di Surabaya. Hal itu diungkapkan setelah meninjau lapangan GBT pada Selasa (06/06/2023).
Sebagaimana diketahui, Skuad Garuda akan berhadapan dengan Timnas Palestina dalam laga FIFA Matchday pada 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.
“Tentu ini bukan pertandingan FIFA Matchday pertama dan terakhir. Tadi saya janjikan sesuai dengan kesepakatan waktu itu kami akan membawa lagi pertandingan tim nasional di Surabaya,” kata Ketum Erick Thohir.
Sebelumnya, Erick Thohir juga sempat memuji kualitas stadion yang berkapasitas 40 ribu orang tersebut sudah berstandar internasional. Karena itu, dia berharap kepada Pemerintah Kota Surabaya tetap konsisten untuk menjaga kualitas.
“Saya berharap dukungan penuh pemerintah daerah Pak Wali terus menjaga stadion ini sesuai dengan standar yang diberlakukan FIFA. Saya juga berharap para suporter menjaga keamanan dan menjadi tuan rumah yang baik,” ungkapnya.
Menteri BUMN ini juga mengingatkan seluruh pihak, baik dari pemerintah, aparat keamanan, hingga suporter dapat menjaga kondusivitas setiap jalannya pertandingan, terlebih saat FIFA Matchday Indonesia vs Palestina. Mengingat, sepak bola Indonesia masih dalam pantauan oleh FIFA setelah tragedi Kanjuruhan.
“Karena penting yang sudah saya ingatkan bahwa masa proses FIFA menilai kesiapan menggulirkan sepak bola ini masih dalam pantauan. Jadi, jangan euforia seakan-akan sudah bebas. Ingat masih di akhir musim kompetisi 1 Juli akan mulai lagi dan ini sangat penting,” ujarnya.