SURABAYA, Tugujatim.id – Ribuan orang dari berbagai penganut kepercayaan mendukung pasangan calon (paslon) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, di Surabaya, Jawa Timur, pada Sabtu (13/1/2024) malam.
Tidak hanya para penganut kepercayaan, kampanye bertajuk “Perayaan Natal Lintas Iman” tersebut juga dihadiri oleh kelompok disabilitas. Setidaknya, total massa yang hadir berjumlah 7 ribu orang.
Pertemuan tersebut juga diawali dengan kegiatan berdoa lintas iman.
Merespons hal itu, Ganjar mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan. “Saya berterima kasih atas dukungan para tokoh agama, masyarakat yang sudah berdoa bersama,” katanya selepas pertemuan, pada Sabtu (13/1/2024) malam.
Menurutnya, doa lintas iman tersebut menjadi salah satu ikhtiar atau upaya untuk mendapatkan hasil maksimal di Pemilu 2024, terutama pemenangannya di Jawa Timur. “Ikhtiar lahirnya kita lakukan dan ikhtiar batinnya juga kita lakukan. Kita doakan TKD di Jatim gerakannya makin mantap,” ucapnya.
Lebih lanjut, mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut menuturkan bahwa hadirnya dukungan dari lintas agama menjadi penguat mental untuk proses Pemilu 2024. “Dukungan dari para tokoh agama ini tentu menjadi penguatan mental kita untuk bisa bergerak bersama rakyat,” tandasnya.
Reporter: Izzatun Najibah
Editor: Lizya Kristanti