Ini Dia 10 Ide Ngabuburit Seru yang Produktif, Nggak Bakalan Nyesel Masuk List Kamu

Dwi Linda

Tips

Ide ngabuburit.
Ilustrasi membaca buku dapat menjadi kegiatan produktif yang bisa dilakukan selama ngabuburit. (Foto: Pexels)

Tugujatim.id Ngabuburitmu gitu-gitu aja? Ingin mencoba melakukan kegiatan yang seru yang produktif? Yuk, masukin ide ngabuburit menarik ini yang bisa kamu coba untuk mengisi waktu luang sambil menunggu waktu berbuka puasa.

Ya, bulan Ramadan identik dengan istilah ngabuburit yaitu kegiatan yang dilakukan di sore hari menjelang waktu berbuka puasa. Ada berbagai aktivitas yang bisa kamu lakukan lho. Nah, berikut ini beberapa ide ngabuburit seru yang produktif wajib masuk list kamu.

1. Membantu Orang Tua

Saat ngabuburit, biasanya rumah menjadi sibuk dengan persiapan berbuka seperti memasak, menyiapkan meja makan, dan membersihkan rumah. Kondisi rumah yang bersih dan rapi sangatlah penting untuk menciptakan suasana yang nyaman saat berbuka.

Biasanya, anggota keluarga, terutama ibu, yang menangani semua ini. Karena itu, memberikan bantuan dalam menangani tugas rumah bisa menjadi kegiatan ngabuburitmu agar pekerjaan menjadi lebih ringan dan dapat cepat selesai.

Ide ngabuburit seru.
Ilustrasi ngabuburit dapat dilakukan dengan melakukan berbagai aktivitas yang produktif sebelum berbuka puasa. (Foto: Pexels)

Kamu bisa mulai dari membantu membereskan dan membersihkan isi rumah, mulai dari menyapu hingga menata barang rumah yang berantakan. Selain itu, kamu juga bisa membantu memasak makanan untuk berbuka nanti ataupun membantu menyiapkan takjil. Selain sebagai kegiatan produktif, ini juga bisa menjadi momen menyenangkan yang bisa kamu habiskan bersama anggota keluarga sambil berbincang-bincang.

2. Bermain Game

Bermain game bisa menjadi cara yang menyenangkan untuk mengisi waktu saat menunggu berbuka. Dengan kemajuan teknologi, tersedia banyak pilihan game menarik yang dapat kamu mainkan.

Kamu bisa memainkan game secara online yang bisa diunduh langsung melalui ponsel, mulai dari game simulator, RPG, game edukasi, dan jenis game lainnya. Pengguna dapat mengunduh aplikasi game ini dengan mudah melalui Apps Store ataupun PlayStore.

Selain itu, bermain game bersama teman juga bisa menjadi pilihan yang mengasyikkan. Misalnya, bermain game bersama dalam game online tertentu seperti Valorant, Mobile Legends, atau Among Us dan berbagai game mabar lainnya. Interaksi dengan teman saat bermain game bersama akan menambah keseruan dalam bermain game.

3. Membaca Buku

Membaca buku bukan hanya meningkatkan pengetahuan, tetapi juga menjadi opsi kegiatan seru saat ngabuburit. Membaca buku juga bisa meningkatkan kreativitas dan juga sebagai hiburan dengan memanfaatkan imajinasi dari setiap pembaca.

Buku self-improvement bisa menjadi salah satu buku yang cocok untuk dibaca saat ngabuburit. Dengan membaca buku ini, kamu dapat meningkatkan nilai-nilai diri dengan melakukan evaluasi untuk menjadi versi yang lebih baik dari dirimu sendiri.

Baca Juga: 7 OOTD Model Baju Couple Keluarga untuk Lebaran 2024: Busana Modis dan Elegan Tampil Kece Parah!

Buku fiksi dengan berbagai cerita yang seru dan menarik juga bisa menjadi alternatif yang pas untuk dibaca saat menunggu waktu berbuka. Meskipun fiksi, buku-buku tersebut memiliki pesan moral dan juga nilai-nilai yang dapat ditarik dari setiap ceritanya.

Kini, membaca buku menjadi lebih mudah. Selain dapat dibeli di toko buku offline, buku juga tersedia di berbagai toko online yang memudahkan akses pembaca. Jika kamu tidak ingin membeli, tersedia juga aplikasi peminjaman buku serta platform online yang menyediakan buku secara gratis.

4. Menonton Film atau Drama

Dengan durasinya yang cukup panjang, menonton film atau drama bisa menjadi kegiatan yang cocok dilakukan selama ngabuburit. Kamu bisa menonton sendiri atau menonton bersama keluarga atau teman untuk menambah sensasi seru menonton film.

Saat memilih film atau drama, pilihlah genre yang sesuai dengan suasana bulan puasa seperti genre slice of life, komedi, atau horor. Memilih film yang menginspirasi juga dapat membuat waktu yang dihabiskan lebih produktif dan bermanfaat namun tetap menghibur.

Terdapat banyak platform menonton yang memudahkan penonton untuk melihat film atau drama favorit, seperti Netflix, Disney+ Hotstar, Viu, dan platform menonton lainnya. Selain itu, kamu juga bisa menonton film pendek di YouTube secara gratis.

5. Belajar

Menghabiskan waktu ngabuburit dengan belajar juga bisa menjadi kegiatan produktif yang bisa kamu coba. Selain meningkatkan pemahaman terhadap materi yang sudah kamu pelajari, belajar selama ngabuburit juga bermanfaat untuk mempersiapkan diri untuk materi yang akan datang.

Selain mempelajari materi yang sudah dikuasai, kamu juga dapat mengembangkan pengetahuan baru dengan mengikuti seminar atau webinar online. Dengan mengikuti kegiatan seperti ini, kamu bisa mendapatkan materi secara mendetail dari ahlinya. Kamu juga bisa mendapatkan kesempatan bertanya jika ada materi yang kurang dimengerti.

Baca Juga: Desain Mewah! Review Laptop Gaming Acer Nitro V15 RTX2050 Powerfull: Harga Termurah Spesifikasi Nggak Main-Main buat Gamers

Tidak hanya itu, mengikuti kursus online juga merupakan pilihan yang bagus. Jenis kursus seperti ini memungkinkan kamu untuk belajar tanpa harus hadir di tempat secara fisik. Kamu hanya perlu menyesuaikan waktu luangmu untuk mempelajari materi secara mandiri.

Di era digital ini, terdapat beragam platform kursus online mulai dari yang berbayar hingga yang gratis. Kamu bisa memilih kursus yang sesuai dengan minat dan kebutuhanmu, mulai dari kursus bahasa asing, keterampilan memasak, sampai skill profesional seperti desain grafis dan marketing.

6. Hangout Bareng Teman

Sebagian orang merasa bahagia ketika menghabiskan waktu bersama teman-temannya. Karena itu, ngabuburit bersama teman bisa menjadi pilihan yang menyenangkan.

Kamu bisa mengadakan buka bersama dengan teman-temanmu. Dalam acara ini, kamu juga dapat menyertakan beberapa game seru untuk dimainkan. Selain memberikan keseruan, kegiatan semacam ini juga bisa mempererat ikatan pertemanan.

Dalam skala yang lebih kecil, mengajak satu teman untuk berbuka bersama juga bisa menjadi pilihan yang seru. Meskipun hanya dengan sedikit orang, momen ini dapat meningkatkan kedekatan antara kamu dan temanmu. Kamu bisa melakukan kegiatan seru seperti berburu takjil bersama atau hanya bercengkerama sambil menunggu waktu berbuka.

7. Olahraga

Kegiatan fisik selama berpuasa merupakan aktivitas penting yang tetap harus dilakukan selama puasa. Orang mungkin akan bingung memilih waktu yang tepat untuk berolahraga saat berpuasa. Saat ngabuburit merupakan waktu yang tepat untuk berolahraga.

Pastikan memilih waktu yang sesuai untuk berolahraga saat ngabuburit, misalnya 1 jam atau 30 menit sebelum berbuka puasa. Dengan seperti ini, setelah berolahraga, ketika tubuh mulai lelah dan energi habis, kamu bisa langsung berbuka dengan minum air dan makanan ringan lainnya.

Ide ngabuburit seru 2024.
Ngabuburit dapat menjadi waktu yang tepat untuk berolahraga sebelum berbuka puasa. (Foto: Pexels)

Berolahraga saat berpuasa juga tidak perlu melakukan olahraga yang berat. Jogging di lingkungan sekitar dapat menjadi opsi yang cocok untuk berolahraga. Selain mendapatkan manfaat dari jogging, kamu juga bisa menghirup udara segar untuk membantu melancarkan pernapasan.

Kamu juga bisa berolahraga di rumah melalui platform YouTube. Ada banyak YouTuber yang mengunggah video olahraga yang bisa kamu ikuti di rumah. Meski begitu, pastikan memilih video olahraga yang sesuai dan tidak terlalu berat untuk diikuti selama berpuasa.

8. Beribadah

Bulan Ramadan merupakan waktu suci yang sangat baik untuk beribadah dan mendekatkan diri kepada Tuhan. Maka dari itu, kamu bisa memanfaatkan waktu ngabuburit ini untuk beribadah.

Ada banyak amalan Ramadan yang bisa dilakukan selama ngabuburit, seperti berzikir dan melaksanakan salat sunah. Selain itu, bulan Ramadhn juga sering dimanfaatkan untuk mengkhatamkan Al-Qur’an. Dengan demikian, waktu ngabuburit juga bisa dimanfaatkan untuk lebih banyak membaca Al-Qur’an.

Dengan memanfaatkan waktu luang untuk beribadah, kamu dapat membersihkan jiwa dan mendapatkan pahala yang besar terutama di bulan Ramadan. Selain itu, beribadah juga membawa kedamaian dan ketenangan jiwa bagi umat Muslim.

9. Mengasah Hobi

Agar ide ngabuburitmu tetap bermanfaat, mengasah hobi bisa menjadi opsi aktivitas yang seru dan produktif selama menunggu waktu berbuka. Dengan mengekspresikan minat dan bakat yang kamu sukai, ngabuburit akan menjadi lebih menyenangkan.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Wisata di Jawa Timur yang Populer: Biaya Murah Siap Nikmati Libur Lebaran Bareng Keluarga

Ada berbagai kegiatan hobi yang bisa kamu lakukan selama ngabuburit. Misalnya, jika kamu suka bermain musik, manfaatkan waktu tersebut untuk berlatih memainkan alat musik favoritmu. Atau jika kamu gemar menggambar, luangkan waktu untuk membuat sketsa atau lukisan favoritmu.

Melalui aktivitas hobi ini, kamu tidak hanya meningkatkan kreativitas yang kamu miliki, tetapi juga mendapatkan kepuasan emosional yang memberikan semangat positif dalam dirimu.

10. Berbagi Takjil

Berbagi takjil merupakan kegiatan yang sering dilakukan ketika bulan Ramadan sebagai bentuk berbagi kebahagiaan kepada sesama. Kamu juga bisa berpartisipasi dalam kegiatan amal ini untuk mengisi waktu ngabuburitmu.

Jika kamu bergabung dalam sebuah komunitas, kamu bisa menginisiasikan kegiatan berbagi takjil ini. Namun, jika tidak, kamu juga bisa mengajak teman-teman terdekatmu untuk mengadakan kegiatan ini.

Pilihlah menu takjil yang mudah disajikan, seperti minuman es atau hidangan segar lainnya untuk berbuka. Kamu juga dapat menyertakan makanan ringan sebagai pendamping minuman yang kamu bagikan.

Dengan memanfaatkan waktu ngabuburit dengan kegiatan seru dan produktif, kamu dapat mengisi bulan Ramadan dengan penuh keberkahan dan kebahagiaan. Jadi, kamu mau coba melakukan kegiatan yang mana, nih?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Azmi Azaria Fidaroini/Magang

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...