Jelang Nataru, 13 Ribu Botol Miras, 6 Ribu Pil Koplo, Sabu, dan Ratusan Knalpot Brong Dimusnahkan Polres Pasuruan Kota

Herlianto A

News

Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo, bersama jajaran Forkopimda mengecek miras dan knalpot brong hasil operasi pekat.
Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo, bersama jajaran Forkopimda mengecek miras dan knalpot brong hasil operasi pekat. (Foto: Mahfud)

PASURUAN, Tugujatim.id – 13 ribu botol miras dan seratus knalpot brong hasil operasi penyakit masyarakat (pekat) jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) dimusnahkan Polres Pasuruan Kota di Gor Untung Soerapati, Kamis (23/12/2021).

Pemusnahaan barang bukti tersebut dipimpim oleh Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo, beserta Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Raden Ahmad Jauhari, perwakilan Kejari, BNN, dan Kodim 0819 Pasuruan.

“Sebelum operasi Nataru, hari ini kita musnahkan 13 ribu miras berbagai merk dan 100 knalpot brong dengan proses hukum penilangan,” ujar AKBP Raden Ahmad Jauhari.

Selain miras dan knalpot brong, sebelumnya Polres Pasuruan Kota juga telah memusnahkan 200 gram sabu dan 6000 pil koplo di Mapolda Jawa Timur.

e64e9a57 2dff 41d7 8c5a ea5fcb4942cc
Kapolres Pasuruan, AKBP Raden Ahmad Jauhari, memotong knalpot brong disaksikan jajaran Forkopimda. (Foto: Mahfud)

“Ada juga 2 ons atau 200 gram sabu dan 6000 pil koplo digabungkan dengan Polda Jatim,” imbuhnya.

AKBP Raden Ahmad Jauhari mengungkapkan jika pemusnahan barang bukti miras, sabu, pil koplo hingga knalpot brong itu bertujuan untuk memberantas penyakit masyarakat sehingga mengurangi angka kriminalitas.

“Pemusnahan ini adalah komitmen giat kita Polres Pasuruan Kota dalam memberantas penyakit masyarakat. Menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait pesta miras narkoba, balap liar dan knalpot brong,” ungkapnya.

Menurut Jauhari, sebagian besar hasil operasi miras, narkoba, dan knalpot brong didapat dari wilayah masyarakat pesisir Kota Pasuruan.

Ribuan botol miras hasil operasi pekat dimusnahkan Polres Pasuruan Kota.
Ribuan botol miras hasil operasi pekat dimusnahkan Polres Pasuruan Kota. (Foto: Mahfud)

“Sebagian besar diamankan dari wilayah pesisir Kota Pasuruan baru ditambah wilayah lain. Oleh karenanya, tetap kita gencarkan operasi saat libur Natal dan Tahun Baru,” ucapnya.

Sejalan dengan hal itu, Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo, berharap setelah pemusnahaan barang bukti ini, pada tahun 2022 ke depan Kota Pasuruan bisa semakin bersih dari pemakaian miras, narkotika serta praktik balap liar.

“Kita musnahkan miras dan knalpot semoga jadi awal baik di akhir tahun 2021. Mengawali tahun 2022, bersama-sama Forkopimda kita basmi peredaran miras dan narkotika hingga masyarakat bersih dari segala penyakit masyarakat,” pungkasnya.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...