Jelang Puncak Haji, Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia Tiba di Makkah

Lizya Kristanti

Peristiwa

puncak haji tugu jatim
Kedatangan jemaah haji Indonesia yang berada di Jeddah. Foto: Kemenag RI

Tugujatim.id – Menjelang puncak ibadah haji 9 Zulhijah yang jatuh pada 27 Juni 2023 waktu Arab Saudi, seluruh jemaah haji yang menjadi kloter terakhir, yakni kloter 87 dan 88 dari Embarkasi Surabaya (SUB) dan kloter 34 dari Embarkasi Batam (BTH) tiba di Makkah, Arab Saudi, pada Sabtu (24/6/2023).

“Alhamdulillah proses kedatangan semua jemaah haji Indonesia sudah selesai dengan ditandainya tiga kloter terakhir, SUB 87 dan 88 sama BTH 34,” kata Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1444 H/2023, M Subhan Cholid, di Makkah, pada Sabtu (24/6/2023).

Sejak 24 Mei 2023, sebanyak 103.809 jemaah telah mendarat di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Azizi, Madinah. Kemudian, 105.973 lainnya yang tergabung menjadi 282 kloter tiba di Tanah Suci melalui Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

Subhan mengatakan, saat ini seluruh jemaah diarahkan untuk melakukan persiapaan menuju puncak haji. Sebelumnya, Pemerintah Arab Saudi telah menjatuhkan 1 Zulhijah 1444 H pada 19 Juni 2023. Sehingga puncaknya terjadi pada 9 Zulhijjah atau 27 Juni 2023.

“Mulai hari ini para jemaah haji sudah mulai bersiap menjalani prosesi puncak haji di Arafah – Muzdalifah – Mina. Mereka akan diarahkan secara bertahap berangkat dari hotel menuju Arafah hingga 26 Juni,” ujar Subhan Cholid.

“Karena puncak haji semakin dekat, kami mengimbau untuk seluruh jemaah agar menjaga kesehatannya karena sebentar lagi akan menjalani wukuf di Arafah serta mabit di Muzdalifah dan Mina,” pungkasnya.

Total jemaah haji Indonesia 1444 H/2023 yang tiba di Tanah Suci sebanyak 209.782 atau 99,57 persen.

Kemudian, sebanyak 133 jemaah dinyatakan wafat, baik di Makkah maupun Madinah, di mana 74 orang atau 55,5 persennya merupakan lansia. Rinciannya, 96 jemaah wafat di Makkah, 34 orang di Madinah, dan 3 orang di Jeddah.

Reporter: Izzatun Najibah
Editor: Lizya Kristanti

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...