Jelang Wukuf, Jemaah Haji Asal Tuban Mulai Bergeser ke Armuzna

Herlianto A

News

Momen saat jemaah haji asal Tuban mulai bergeser menuju Arafah.
Momen saat jemaah haji asal Tuban mulai bergeser menuju Arafah. (Foto: Kemenag Tuban)

TUBAN, Tugujatim.idJemaah Haji asal Indonesia bergeser ke Arafah hari ini, Kamis (7/7/2022). Tak terkecuali jemaah haji asal Kabupaten Tuban. Mereka pindah ke Arafah untuk persiapan melakukan ibadah Wukuf pada Jumat (8/7/2022).

“Alhamdulillah semua jemaah dalam keadaan sehat, siang ini akan bergeser ke Arafah untuk melaksanakan Wukuf Jumat besok,” ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban, Ahmad Munir, Kamis (07/07/2022) di ruang kerjanya.

Pada beberapa hari sebelumnya jemaah mendapatkan support langsung dari Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, Husnul Maram, yang sedang bertugas sebagai petugas monev zonasi ibadah haji tahun ini.

Dalam kesempatan itu, Husnul Maram menyapa langsung kepada para jemaah yang berada di maktab Mahbasjin hotel Safwat Albayt 105. Ia berpesan seluruh jemaah haji perlu memperhatikan poin-poin penting terkait pelaksanaan puncak ibadah haji yang akan dimulai dengan Wukuf di Arafah.

Poin pertama, jemaah memperhatikan jadwal pergerakan ke Arafah. Hal ini penting agar jemaah dapat sampai di Arafah sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Menurut jadwal rangkaian pelaksanaan puncak ibadah haji tahun ini, seluruh jemaah akan dimobilisasi pada 7 Juli 2022 menuju Arafah pada pukul 07.00 hingga 17.00 WAS.

“Jemaah diminta untuk membawa barang bawaan secukupnya, seperti pakaian, alat mandi, perlengkapan ibadah, serta obat-obatan menjadi perlengkapan penting yang harus dibawa,” terangnya saat menirukan Kakanwil Kemenag Jatim.

Lalu yang terakhir, demi kelancaran ibadah haji dan agar meraih kemabruran, jemaah diharapkan dapat menjauhkan diri dari perilaku serta ucapan yang dapat mengurangi, menghilangkan ibadah dan dapat membatalkan pahala ihram.

“Seluruh jemaah haji untuk selalu menjaga kesehatan tubuh agar dalam kondisi fit, sehingga pada pelaksanaan wukuf dan rangkaian kegiatan ibadah haji lainnya dapat berjalan dengan lancar,” pesannya.

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...