PASURUAN, Tugujatim.id – Praktik judi sabung ayam ala Sultan diduga terjadi di kawasan villa Prigen, Kabupaten Pasuruan. Selain dilakukan dengan menyewa villa mewah, praktik haram ini juga diduga memperoleh hasil taruhan hingga ratusan juta rupiah.
Bahkan tidak sembarang orang bisa masuk ke arena judi sabung ayam. Hanya orang yang membawa undangan khusus yang diperbolehkan ikut judi “sabung ayam mewah” ini.
Seorang warga bernama Hendy, mengungkapkan bahwa praktik judi sabung ayam di kawasan villa Prigen, Pasuruan itu sempat berhenti pada awal tahun lalu. Namun, dia melihat praktik judi ayam ini kembali marak digelar dalam beberapa hari terakhir.
“Sekitar dua bulanan berhenti. Tapi sekarang sudah ada lagi,” ujar Hendy saat dikonfirmasi, Senin (14/03/2022).
Hendy juga menambahkan bahwa praktik judi sabung ayam tersebut bukan diikuti warga biasa. Melainkan diduga diikuti oleh orang-orang kaya dari luar Pasuruan. Kegiatan sabung ayam ini berlangsung hampir setiap akhir pekan di hari Sabtu dan Minggu.
“Sabung ayam ini hanya diikuti oleh penjudi sabung ayam yang dapat undangan. Kebanyakan mereka dari luar kota, mulai Surabaya, Lumajang, Jember, dan sebagainya,” imbuhnya.
Namun, Henry menyayangkan praktik judi sabung ayam yang sudah berlangsung lama ini belum ditindak oleh kepolisian. Menurutnya, di masyarakat sekitar sudah beredar rumor dugaan judi sabung ayam ini dibekingi oleh oknum aparat.
“Masyarakat pastinya resah dengan adanya judi sabung ayam ini. Semoga segera ada tindakan tegas dari aparat kepolisian,” pungkasnya.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim