Kasus Covid-19 Melandai, Apa Kabar Dunia Pariwisata Kota Batu?

Dwi Lindawati

NewsWisata

Kusir delman di Alun-Alun Wisata Kota Batu tampak sudah mulai kembali mangkal pasca penurunan status PPKM Level 3. (Foto:M. Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)
Kusir delman di Alun-Alun Wisata Kota Batu tampak sudah mulai kembali mangkal pasca penurunan status PPKM Level 3. (Foto:M. Ulul Azmy/Tugu Malang/Tugu Jatim)

BATU, Tugujatim.id – Menurunnya angka kasus positif Covid-19 di Kota Batu cukup membawa angin segar terhadap perekonomian, khususnya bagi pelaku usaha di sektor pariwisata. Namun, apakah tren penurunan kasus ini membawa dampak positif dengan dibukanya dunia pariwisata?

Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso membenarkan hal ini dengan diperkuat pernyataan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan yang akan membuka tempat pariwisata di 20 kota-kabupaten meski masih ada di Level 3.

Soal itu, Punjul masih belum tahu apakah Kota Batu menjadi 1 dari 20 wilayah tersebut. Meski begitu, jika nanti fasilitas umum seperti alun-alun dan tempat wisata dibuka dalam masa uji coba, masih harus tetap mematuhi aturan yang ditetapkan oleh pemerintah pusat.

”Mulai dari kesiapan fasilitas prokesnya, kewajiban menyertakan sertifikat vaksinasi lewat aplikasi PeduliLindungi, hingga memastikan pergerakan wisatawan,” ungkapnya.

Meski begitu, kesiapan pelaku usaha pariwisata dalam hal itu dirasa sudah siap. Sebut saja, sudah ada 20 tempat pariwisata yang sudah mengantongi sertifikasi CHSE.

”Harapannya nanti bisa menerapkan penggunaan aplikasi PeduliLindungi agar semakin mewujudkan tempat wisata yang nyaman, aman, dan sehat,” harapnya.

Sinyal positif ini pun disambut baik oleh pelaku pariwisata di Kota Batu. Seperti dikatakan Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Batu Sujud Hariadi.

Selain mengantongi sertifikasi CHSE, penggunaan aplikasi PeduliLindungi juga menjadi syarat yang harus dipenuhi tempat wisata sebelum beroperasi. Dalam hal ini, mana-mana tempat wisata yang sudah siap akan diajukan oleh pemda.

”Nanti dari pemerintah pusat yang menentukan, destinasi wisata mana yang siap uji coba,” kata Sujud yang juga Dirut Taman Rekreasi Selecta ini.

Sujud mencontohkan, Taman Rekreasi Selecta sendiri telah mengajukan QR Code ke Dinas Pariwisata (Disparta) Kota Batu. Nanti saat pengajuan QR Code ini harus sudah melengkapi sertifikasi CHSE dan seluruh karyawannya telah tervaksin.

”Kalau lolos, maka tempat wisata bisa segera buka tanpa harus menungu penurunan status level PPKM. Uji coba rasanya sudah dipastikan dimulai pada bulan ini,” kata dia.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...