Tugujatim.id – Di era digital ini, dunia periklanan terus berkembang dengan cepat. Namun pernahkah kamu mendengar apa itu performance marketing?
Apa Itu Performance Marketing?
Jadi nih, performance marketing atau pemasaran kinerja merupakan salah satu strategi pemasaran berbasis digital yang memiliki fokus utama di advertising.
Kenapa bisa di advertising? Karena merek akan membayar kampanye yang disediakan apabila terdapat tujuan/target bisnis yang telah tercapai.
Adanya pemasaran kinerja ini dapat membuat kampanye yang dipilih dapat memberikan pengaruh langsung terhadap bisnis secara keseluruhan sehingga dapat memberikan dampak yang efektif.
Jobdesk dari seorang performance marketing adalah membuat rencana kampanye dan plan media, membuat ide yang menarik, mengoptimalkan hasil yang telah berjalan, membuat laporan dari hasil iklan, serta akan banyak berhubungan dengan SEM, lalu berkolaborasi dengan KOL.
Tools Dari Performance Marketing
- Iklan Media Sosial: Meta ads, Linkedin ads, X ads, tiktok ads, youtube ads
- Search Engine Marketing: Search ads (Google ads), marketplace ads, Apple search ads
- Adds on: Branch, Appsflyer, Ahref, Lookers, dan tools pendukung lainnya
KPI dari seorang performance marketing yakni menentukan proses dari strategi pemasaran yang akan dilakukan. Mereka akan bersinggungan dengan beberapa istilah berikut ini:
- Cost Per Result: Biaya untuk mendapatkan satu hasil
- Cost Per Click: Biaya ketika sejumlah user melakukan klik link yang mengarahkan ke website yang ditargetkan
- Cost Per Install: Biaya yang dibayar oleh merek untuk mendapatkan 1 install app
- Cost Per Acquisition: Total Biaya yang dikeluarkan untuk mendapatkan customer dari target audiens yang ditentukan.
Performance marketing juga memiliki dua kategori pada hasil yang diharapkan, yaitu pemasaran berdasarkan tujuan dan pemasaran berbasis tindakan.
- Performance marketing berdasarkan tujuan adalah dimana merek akan menetapkan target khusus dari kampanye seperti penjualan yang dihasilkan
- Performance marketing berdasarkan tindakan adalah dimana merek akan membayar kampanye saat ada tujuan tertentu secara spesifik seperti jumlah tayang, klik, pembelian, dan lain sebagainya.
Bagaimana Cara Kerja Performance marketing?

Teknik performance marketing ini dapat diaplikasikan di berbagai platform, tapi umumnya adalah google ads serta media sosial sebagai platform pemasaran kinerja. Perlu kalian ketahui bahwa dalam praktiknya terdapat empat pihak yaitu:
- Pengiklan
Pengiklan menjadi pihak pertama yang ingin mempromosikan produknya melalui affiliate sebagai upaya pemasarannya
- Affiliate
Perusahaan ataupun individu yang membuat iklan melalui properti blog, website di dalam aplikasi mereka
- Network atau Platform
Platform menjadi pihak ketiga yang menjadi penghubung antara affiliate dan pengiklan untuk pelacakan diantara kedua pihak tersebut
- Manager atau OPM
Agensi yang menyediakan maupun mempersiapkan kebutuhan dari pengiklan maupun affiliate
Cara Melakukan Performance Marketing
- Merencanakan serta menyusun strategi dari kampanye yang ingin dibuat dengan melakukan pengembangan strategi untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan
- Memilih platform yang tepat, untuk platform yang tepat harus menyesuaikan kembali dengan target audiens yang telah ditetapkan oleh pengiklan sehingga kampanye yang dilakukan dapat tepat sasaran
- Mencari mitra perusahaan yang tepat untuk melakukan pemasaran yang efektif untuk merek dimana ketika kemitraan telah terbentuk maka anda dapat menyiapkan kampanye pemasaran dan melacak hasil
- Kampanye yang dilakukan harus selalu dilacak secara teratur untuk memastikan kampanye telah sesuai dengan tujuan yang diinginkan.
Performance marketing menjadi salah satu pemasaran yang sering digunakan saat ini dan masih dapat berkembang lagi kedepannya, mari kenali dan belajar bersama mengenai performance marketing!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Zaafira Adelia
Editor: Imam Abu Hanifah