Kronologi Tewasnya Pemilik Warung di Kejayan Pasuruan, Korban Dibacok saat Pelaku Tepergok Mencuri Rokok

Dwi Lindawati

KriminalNews

Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendiz saat menggelar pers rilis kasus pembunuhan di Polres Pasuruan, Senin (01/11/2021). (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)
Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendiz saat menggelar pers rilis kasus pembunuhan di Polres Pasuruan, Senin (01/11/2021). (Foto: Laoh Mahfud/Tugu Jatim)

PASURUAN, Tugujatim.id – Kronologi tewasnya M. Gufron, pemilik warung di Kejayan, Kabupaten Pasuruan, berhasil diungkap jajaran Satrekrim Polres Pasuruan. Dua pelaku pembunuhan berinisial FR, 18; dan MED, 16, dibekuk di Desa Sladi, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, Minggu (24/10/2021).

Dalam konferensi pers di Polres Pasuruan, Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendiz membeberkan kronologi terbunuhnya korban. Kejadian dimulai sekitar Minggu dini hari pukul 02.30 WIB. Saat itu FR dan MED mengendarai motornya untuk membobol warung milik korban. Namun, korban yang mendengar suara berisik lantas memergoki pelaku yang ternyata sudah menjebol gembok warungnya dan langsung menganiaya.

“Karena sudah tepergok, pelaku panik lalu melakukan tindak kekerasan atau penganiayaan pada korban hingga pemilik warung tewas,” ujar AKBP Erick Frendiz pada Senin (01/11/2021).

Kasatreskrim Pasuruan AKP Adhi Putranto Utomo pun menjelaskan, penganiayaan dilakukan pelaku dengan cara membacok, kemudian memukuli tubuh korban dengan pipa galvalum, dan diakhiri dengan memukulkan botol ke kepala korbannya.

“Pelaku FR membacok tubuh korban 3 kali dan kepala korban 1 kali, kemudian dipukul galvalum satu kali. Selain itu, ditemukan kaca botol minuman digunakan pelaku MED memukul wajah korban,” ungkap Kasatreskrim Pasuruan AKP Adhi Putranto Utomo.

Tidak selesai di situ saja, pelaku FR masih mengambil sebuah bangku dan melemparkannya ke tubuh korban.

“Setelah semua penganiayaan dilakukan dua pelaku, korban diduga tewas karena pecahnya pembuluh darah,” imbuhnya.

Ketika pelaku FR ditanya motif kejahatan yang dilakukan, remaja berusia 18 tahun itu mengaku awalnya ingin mencuri rokok.

“Mau ambil rokok, Pak,” jawab FR.

Meski telah melakukan penganiayaan berat, Polres Pasuruan tetap melakukan prosedur hukum yang sesuai bagi salah satu pelaku berinisial MED yang masih di bawah umur.

“Karena ada salah satu pelaku yang di bawah umur, maka kami melakukan perlakuan khusus sesuai undang-undang pidana anak, ada pendampingan dari psikolog juga,” ungkap Adhi Putranto.

Bahkan saat konferensi pers, pihak Polres Pasuruan tidak menghadirkan pelaku yang baru berusia 16 tahun tersebut.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...