MAGETAN, Tugujatim.id – Langkah Bupati Magetan Suprawoto menghidupkan iklim kompetisi antar Aparatur Sipil Negera (ASN) mendapat perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim). Sebab, kebijakan tersebut dinilai mampu mengembangkan kompetensi sekaligus melahirkan pegawai berkualitas. Hal itulah yang mengantarkan Magetan masuk Top 5 ASN Achievement Awards 2021.
‘’Saya senang ASN itu maju. Oleh sebab itu saya memberi ekosistem yang baik agar ASN bisa berkembang,’’ kata Kang Woto sapaan akrab Bupati Suprawoto dihubungi Tugujatim.id.
Kang Woto mengatakan iklim kompetisi terus di pupuk. Tentunya kompetisi yang fair dan terukur. ASN yang berprestasi sesuai keahliannya masing-masing diberi amanah lebih, melalui promosi untuk menduduki posisi strategis. Khususnya di eselon III dan IV. Khusus eselon II atau setingkat kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun sekretaris daerah tentu digelar dengan mekanisme lelang terbuka dengan melibatkan Komisi Aparatur Sipil Negera (KASN).
‘’Selaku Pejabat Pembina kepegawaian saya memiliki tanggung jawab untuk mengembangkan kompetensi mereka. Alhamdulillah saat ini ASN Magetan berlomba-lomba mencari kebaikan,’’ ungkapnya.
Mantan Sekjen Kominfo ini menegaskan banyak indikator dalam memaknai ASN berprestasi. Dia mencontohkan, ASN yang memiliki rangking terbaik saat mengikuti diklat, bakal dilakukan pembinaan dan pengamatan sebelum dilakukan promosi jabatan.
‘’Ini juga berlaku bagi ASN yang berhasil menciptakan inovasi. Tetap kami bina, kami amati jika bagus ya langsung promosi,’’ paparnya.
Kebijakan dalam mengembangkan kompetensi ASN ini siang tadi dibuka bupati Suprawoto di Gedung Grahadi. Di hadapan lima panelis yang terdiri dari Dr Muhamad Taufik (LAN RI), Ramliyanto Kepala Biro Organisasi pemprov Jatim, Prof Dr Yusuf Irianto dari Unair, Wawan Sobari dari Universitas Brawijaya, serta Dr drs Ismojo Herdono dari Universitas Ciputra, Kang Woto membuka rahasia pengembangan ASN di wilayahnya.
Bupati Magetan tak sendiri, ada empat bupati lain yang memberikan pemaparan akan keberhasilan dalam pengembangan kompetensi ASN di masing-masing wilayahnya. Mereka yakni Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya, Bupati Tuban Aditya Halindra Farizy, Ahmad Fauzi Bupati Sumenep, serta Maryoto Birowo Bupati Tulungagung. Mereka Bakal berebut top 3 ASN Achievement Awards 2021 yang akan diumumkan dua hari lagi.
Dikutip dari website Kominfo Jatim, kegiatan tersebut pertama kali diselenggarakan BPSDM Jatim yang diinisiasi gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. ASN Achievement Awards 2021 dibagi menjadi dua kategori. Pertama, bagi kepala daerah akan diberikan Penghargaan Lencana Jer Basuki Masa Beya Emas. Kedua, bagi Lembaga Instansi Perangkat Daerah BKD/BKPSDM Kabupaten/Kota akan mendapatkan Piagam Penghargaan dari Gubernur Jawa Timur.
Dalam sambutannya Gubernur mengatakan penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi Pemprov Jatim kepada kabupaten/kota maupun kepala daerah, yang serius mengembangkan kompetensi ASN di wilayahnya. Sebab, perhatian kepala daerah selaku pejabat pembina kepegawaian akan menjadikan semangat bagi ASN untuk berbakti bagi daerahnya agar lebih maju dan sejahtera rakyatnya.
Hal itu dinilai penting. Sebab, ASN merupakan pelayan masyarakat, maka mereka harus memiliki kualitas dan wawasan yang lebih dalam memberikan pelayanan. ASN hari ini diharapkan bekerja melebihi tugas dan tanggung jawab. Maka, ASN bekerja tidak hanya dalam jam kerja saja. Melainkan Quick respon (respon cepat).
‘’Masyarakat membutuhkan kita anytime, ASN harus siap memberikan layanan,’’ terangnya
Sementara itu, Kepala BPSM Jatim Aries Agung Paewai menjelaskan, ASN Achievement Awards merupakan tindaklanjut dari harapkan Gubernur Jawa Timur agar BPSDM menjadi Corporate University yang memberikan Pelatihan terintegrasi lebih luas dan masif bagi Pengembangan Kompetensi ASN di Jawa Timur. Tentunya dengan berbagai metode Pelatihan yang sangat mudah dan dapat diakses setiap saat melalui media online maupun langsung secara klasikal disesuaikan kebutuhan para ASN.
Masuknya Magetan menjadi salah satu nominator ASN Achievement Awards mendapat respon dari warganet asal Magetan. Mereka ramai-ramai mengomentari postingan gubernur khofiah di akun instagram pribadinya. Malati Arum Satiti misalnya mengapresiasi kebijakan bupati Magetan. ‘’Bupati Magetan keren sekali’’ tulis akun @ Eirgersemi, begitu juga Sutrisno Ayiskiya menuliskan harapannya ‘’Semoga Magetan menjadi yang terbaik. Magetan SMART, Magetan terdepan,’’ tulisnya.