SURABAYA, Tugujatim.id – Achmad Rofiuzein (24), salah satu korban meninggal dunia dalam kecelakaan rombongan SD Darul Falah Surabaya di Boyolali merupakan mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Ambel (UINSA). Korban sendiri akan menjalani wisuda pada 27 Juli 2024 mendatang.
Achmad Rofiuzein merupakan mahasiswa UINSA Surabaya Fakultas Tarbiyah dan Keguruan jurusan Manajemen Pendidikan Islam. “Semoga amal ibadah almarhum diterima dan senantiasa diberi tempat terbaik di sisi Allah SWT,” tulis postingan akun @uinsa.official.
Diketahui, Rofiuzein telah menuntaskan tugas akhirnya dan mendapatkan gelar sarjana. Dia bahkan pada akhir Juli nanti akan menjalani prosesi wisuda.
Also Read
“Iya betul, almarhum Rofiuzein tanggal 27 besok wisuda,” kata Humas UINSA Surabaya Nur Hayati saat dihubungi pada Minggu (14/7/2024).
Namun, penyematan toga milik Rofiuzein nantinya akan dihadiri oleh pihak keluarga. “Infonya, keluarga akan diundang untuk mewakili,” jelasnya.

Sebagaimana diketahui, Rofiuzein merupakn anak bungsu dari ketua yayasan Darul Falah Surabaya KH. Abdul Manan (69) yang turut menjadi korban.
Selain Rofiuzein dan Abdul Manan, dua anggota keluarga lainnya Adiba Mulazima (4) dan Abdurohim (9 bulan) merupakan cucu dan Rifatul Fatati (27) menantu.
Selain itu, satu korban lainnya yang juga ikut tewas dalam kecelakaan elf vs truk ini adalah pemandu wisata elf.
Diberitakan sebelumnya, kecelakaan melibatkan keluarga besar yayasan Darul Falah Surabaya tersebut terjadi di Tol Solo-Ngawi, KM 497+800, Desa Sindon, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali. Arah Surabata menuju Jakarta.
Rombongan SD Darul Falah yang berada di dalam elf dengan 20 orang beserta dua orang supir dan pemandu wisata tersebut akan menuju Yogyakarta hendak berwisata.
Mereka berangkat dari Surabaya pada pukul 22.30 WIB dan mengalami kecelekaan sekitar pukul 03.00 WIB. Elf yang mereka tumpangi mendadak menabrak truk di depannya.
Akibatnya, enam orang dinyatakan tewas dan belasan lainnya luka-luka. Belum ketahui secara pasti penyebab kecelakaan tersebut karena masih dalam tahap penyelidikan kepolisian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter: Izzatun Najibah
Editor: Darmadi Sasongko