Masih Tahap Pengukuran, Pelebaran Jalan Menuju Bandara Kediri akan Dikerjakan Bulan Mei

Herlianto A

News

Patok di Jalan PB Sudirman, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri yang akan dilakukan pelebaran
Patok di Jalan PB Sudirman, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri yang akan dilakukan pelebaran. (Foto: Pipit Syahrodin/Tugu Jatim)

KEDIRI, Tugujatim.idPelebaran jalan untuk mendukung akses menuju bandara di Kabupaten Kediri akan segera dikerjakan. Pengerjaan proyek tersebut direncanakan akan dimulai bulan Mei 2022 mendatang.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Kediri, Irwan Chandra, mengatakan pada hari Senin (1/3/2022) lalu telah meninjau lokasi di jalan PB Sudirman Kecamatan Banyakan Kabupaten Kediri.

“Rencananya Mei akan mulai kita lakukan pelebaran,” ungkap Irwan Chandra.

Irwan menambahkan melalui pelebaran jalan tersebut pemerintah Kabupaten Kediri meminimalkan melakukan pembebasan lahan. Cukup memanfaatkan jalan yang ada.

“Yang paling memungkinkan adalah melakukan pelebaran jalan yang ada tanpa melakukan pembebasan lahan. Sebab, bila harus dilakukan pembebasan lahan, maka proses pelebaran jalan akan membutuhkan proses lama, apalagi bila melihat target operasional Bandara Dhoho Kediri yang akan dibuka pada pertengahan tahun 2023,” tambahnya.

Irwan menerangkan ada kurang lebih 3,3 Km panjang jalan yang akan terkena dampak dari pelebaran jalan ini. Sedangkan untuk jalan tersebut akan dilebarkan kurang lebih 8 meter. Sementara, jalan yang ada lebarnya 4-5 meter.

“Jadi kalau melihat kebutuhannya masih kurang 4 meter lagi. Tapi pada dasarnya, bila jalan tersebut kita ukur dari batas kepemilikan lahan warga, jalan itu memiliki lebar kurang lebih 10 meter,” pungkasnya.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...