MALANG, Tugujatim.id – PT Paragon Technology and Innovation tak henti-hentinya memberikan perhatian terhadap dunia pendidikan di Indonesia. Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan membuat program Wardah Inspiring Teacher.
Dalam program Wardah Inspiring Teacher ini, PT Paragon Technology and Innovation menjaring guru-guru yang memberikan inspirasi bagi murid-muridnya untuk menulis.
“Kita berusaha merancang program ini seefektif mungkin sesuai kebutuhan bapak dan ibu guru,” terang Public Relations Manager PT Paragon Technology and Innovation, Suci Hendrina, dalam acara Fellowship Jurnalis Pendidikan yang digagas oleh Gerakan Wartawan Peduli Pendidikan (GWPP) dan PT Paragon Technology and Innovation pada Rabu sore (09/06/2021) melalui aplikasi Zoom Meeting.
Suci mengatakan kalau Wardah Inspiring Teacher ini goal besarnya adalah peningkatan kapasitas guru.
“Dan alumni Wardah Inspiring Teacher bisa berbagi kembali, intinya menjadi penggerak untuk menyebarkan lagi transfer knowledge, transfer pengalaman, dan transfer hal-hal baik ke guru-guru yang lain,” jelasnya.
Ia juga menjelaskan jika Wardah Inspiring Teacher ini merupakan langkah awal membangun inovasi melalui para guru-guru inspiratif ini.
“Yang kuat dari Wardah Inspiring Teacher adalah membangun inovasi, dan memang dimulai dari proses empati. Kita ada proses identifikasi masalahnya, kemudian kita ada proses audiensnya, lalu kita ada bikin prototipe. Dan kita tes kepada calon audiens yaitu murid,” tegasnya.
“Jumlah guru di Indonesia kan sekitar 4 jutaan, dan untuk mencapai itu kita memerlukan satu titik tertentu untuk bisa mencapai guru-guru yang sudah fasih dengan desain thinking dan prototipe literasi,” pungkasnya.