MALANG, Tugujatim.id – Wali Kota Malang Sutiaji meresmikan Jembatan Kedungkandang pada akhir Desember 2020 lalu tak hanya untuk mengurai kemacetan semata. Sebab, selain memperlancar arus lalu lintas, Jembatan Kedungkandang kini juga memiliki pemandangan karya seni apik berbentuk grafiti.
Tak kaget jika nantinya Jembatan Kedungkandang Kota Malang ini menjadi jujukan wisatawan dan anak-anak muda untuk berburu spot foto yang Instagramable. Melalui konsep wisata grafiti inilah, Jembatan Kedungkandang diharapkan bisa menjadi ikon baru di Kota Malang yang berbeda dengan daerah lain. Jika hal tersebut dilakukan dan berjalan sukses, maka kawasan Malang Timur juga akan semakin ramai.
Tak main-main, bahkan Pemerintah Kota (Pemkot) Malang setidaknya melibatkan 100 seniman dari 20 komunitas grafiti untuk menorehkan karya seni di Jembatan Kedungkandang. Kini sudah 3 bulan berlalu sejak konsep wisata grafiti itu diusung. Seperti apa kondisinya sekarang?