Naik Kereta Api Jarak Jauh dari Bojonegoro Tak Perlu Pakai Tes RT-PCR

Herlianto A

News

Penumpang kereta di Stasiun KAI Bojonegoro.
Penumpang kereta di Stasiun KAI Bojonegoro. (Foto : Mila Arinda/Tugu Jatim)

BOJONEGORO, Tugujatim.id – Penumpang jarak jauh yang melakukan perjalanan Kereta Api dari Stasiun Bojonegoro tak perlu menggunakan hasil negatif tes RT-PCR atau Antigen pada saat proses boarding mulai 9 Maret 2022.

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyatakan bahwa pelanggan KA Jarak Jauh yang telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua (lengkap) atau ketiga (booster) tidak diwajibkan menunjukkan hasil negatif.

Kebijakan tersebut sesuai dengan peraturan SE Kementerian Perhubungan Nomor 25 Tahun 2022 tentang Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Orang Dalam Negeri dengan Transportasi Perkeretaapian pada masa pandemi Covid-19.

Kepala Stasiun KAI Bojonegoro
Kepala Stasiun KAI Bojonegoro. (Foto: Mila Arinda/Tugu Jatim)

Kepala Stasiun Kereta Api Bojonegoro, Totok Kushendarto mengatakan bagi yang belum melaksanakan vaksinasi lengkap atau booster, mereka tetap wajib menunjukkan hasil negatif RT-PCR atau antigen sebagai syarat perjalanan.

“Bagi penumpang yang baru melakukan vaksin dosis pertama, tetap harus menggunakan hasil negatif RT-PCR dengan masa berlaku 3×24 jam, atau rapid test antigen dengan masa berlaku 1×24 jam sebagai syarat perjalanan jarak jauh,” katanya kepada Tugu Jatim, Rabu (09/03/2022).

Lanjut Totok, aturan tersebut juga berlaku bagi masyarakat yang tidak bisa di vaksin, mereka juga harus menyertakan surat keterangan dari Dokter Rumah Sakit Pemerintah, yang menyatakan bahwa yang bersangkutan belum dan atau tidak dapat mengikuti vaksinasi Covid-19.

Adapun bagi anak usia dibawah 6 tahun harus didampingi orang tua dan harus mematuhi protokol kesehatan secara ketat.

“Bagi masyarakat yang belum tahu, di stasiun ini sudah ditempel pengumuman yang menjelaskan aturan yang saat ini berlaku, selain itu juga telah disosialisasikan melalui situs kai.id maupun aplikasi KAI Access,” kata Totok.

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...