NasDem Jatim Buka Pintu Lebar bagi Bayu Airlangga yang Keluar dari Demokrat

Herlianto A

News

Ketua DPW Nasdem, Jeannette Sudjanadi.
Ketua DPW Nasdem, Jeannette Sudjanadi. (Foto: Istimewa)

SURABAYA, Tugujatim.idPartai NasDem Jawa Timur (Jatim) membuka lebar pintu untuk Bayu Airlangga yang baru saja menyatakan keluar dari Demokrat Jatim. NasDem mengaku siap menerima Bayu sebagai kader.

Hal itu disampaikan Ketua DPW NasDem Jatim, Jeannette Sudjunadi. Ia bahkan telah mengucapkan selamat datang kepada menantu mantan Gubernur Jatim Soekarwo (Pakde Karwo) tersebut.

“Bayu Airlangga adalah politisi muda dan potensial. Seluruh partai tentunya akan berebut memanggilnya untuk bergabung. Jika Bayu lebih memilih dan terpanggil ke NasDem, kami mengucapkan welcome, selamat datang di rumah besar restorasi Jawa Timur,” kata Jeannette Sudjunadi, Senin (25/4/2022).

Ia menyebut NasDem adalah partai yang terbuka dan menerima siapapun yang ingin bergabung untuk sama-sama membantu masyarakat Jatim menjadi makmur dan sejahtera.

Apalagi terhadap Bayu, Jeannette menyebut anggota DPRD Provinsi Jatim bukanlah orang asing bagi NasDem, pasalnya ayah Bayu ialah caleg DPR RI dari NasDem pada Pemilu 2019 silam.

“Bagi kami keluarga besar Partai NasDem, Bayu bukanlah orang lain. Ini karena ayahandanya, Pak Gede Ariyuda adalah kader NasDem. Beliau pernah menjadi caleg DPR RI dari NasDem pada Pemilu 2019. Hingga saat ini juga beliau masih di NasDem,” tuturnya.

Bayu sendiri menyatakan mundur usai tak terpilih menjadi Ketua DPD Demokrat Jatim, meski mengantongi mayoritas suara DPC. Menantu mantan Gubernur Jatim Soekarwo (Pakde Karwo) itu pun mengaku dizalimi oleh Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Diketahui, Musda Demokrat Jatim digelar 20 Januari 2022 lalu. Bayu Airlangga meraih dukungan 25 DPC, dan Emil Dardak meraih 13 DPC. Namun, DPP Demokrat akhirnya memutuskan Emil Dardak sebagai Ketua Demokrat Jatim.

Penunjukkan Emil ini mendapat perlawanan dari DPC pemilik suara yang mendukung Bayu Airlangga. Mereka menyebut DPP yang dipimpin oleh AHY tidak demokratis.

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...