Nikmati Momen Romantis bareng Pasangan di The Grove Cafe Malang, Kafe Estetik ala Eropa Berkonsep Secret Garden

Dwi Linda

Wisata

The Grove Cafe Malang.
The Grove Cafe Malang, cafe bergaya Eropa dengan suasana romantis. (Foto: TikTok @caramelxzhr)

MALANG, Tugujatim.id Siapa bilang nongkrong di kafe hanya untuk bersantai? The Grove Cafe Malang hadir dengan konsep secret garden yang menarik, memberikan pengalaman bersantap yang romantis dan memikat bareng pasangan.

Lokasinya yang strategis terletak di Jalan Wilis No 23, Kota Malang, kafe ini menjadi pilihan sempurna bagi Anda yang ingin menghabiskan waktu berkualitas bersama pasangan, keluarga, atau sahabat terdekat.

Suasana Estetik yang Menawan

Saat kali pertama memasuki The Grove Cafe Malang, pengunjung akan disambut oleh suasana yang menenangkan dan estetik. Interior kafe ini memadukan unsur-unsur alami seperti tanaman hijau yang rimbun dan lampu-lampu hias lembut yang memberikan nuansa hangat.

Baca Juga: PSKC Cimahi Bermain 10 Pemain Tahan Imbang Persela Lamongan

Dengan sentuhan desain ala Eropa, The Grove berhasil menciptakan ambiance romantis yang ideal untuk momen spesial. Meja-meja tertata rapi di sekitar area, memungkinkan pengunjung menikmati hidangan sembari mengagumi keindahan taman yang mengelilingi kafe.

Menu Beragam yang Menggugah Selera

The Grove Cafe tidak hanya menawarkan suasana yang memukau, tetapi juga menu yang menggoda selera. Pengunjung dapat menemukan berbagai pilihan kuliner, mulai dari wagyu beef burger, wagyu tenderloin steak, hingga nasi goreng kecombrang. Untuk pencinta camilan, french fries, garlic parmesan fries, dan truffle mushroom soup menjadi pilihan yang patut dicoba. Jangan lewatkan juga minuman yang ditawarkan, seperti cappuccino dan americano.

Menariknya, kafe ini menawarkan promo Coffee & Croissant pada hari kerja, Senin hingga Jumat, dari pukul 10.00-17.00. Dengan hanya Rp50.000, pengunjung sudah mendapatkan satu minuman dan satu croissant, sementara tambahan menu cromboloni bisa didapatkan dengan menambah Rp5.000.

Akses Mudah dan Jam Operasional Fleksibel

Kuliner di The Grove Cafe Malang.
Suasana nyaman di The Grove Cafe. (Foto: TikTok @caramelxzhr)

The Grove Cafe buka setiap hari dari pukul 10.00-23.00, memberikan fleksibilitas bagi pengunjung untuk datang kapan saja. Dengan lokasi yang mudah dijangkau, kafe ini menjadi tempat ideal untuk menikmati keindahan Kota Malang dari perspektif yang berbeda. Dengan nuansa yang penuh romansa dan pilihan menu yang menggoda selera, cafe ini cocok untuk kamu kunjungi.

Review Pengunjung

Kehadiran The Grove Cafe Malang sebagai tempat nongkrong yang estetik dan romantis telah menarik perhatian banyak pengunjung. Berikut beberapa kesan yang mereka bagikan.

Ardiana Herlien mengungkapkan, The Grove merupakan kafe mewah yang sangat Instagramable. Setiap sudut kafe ini cocok untuk pengambilan foto, dan area indoor terbuka di bagian belakang menambah kesan natural meskipun pepohonan yang ada bukan asli.

“Jika Anda mencari kafe yang mewah dan Instagramable, The Grove adalah destinasi yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi. Setiap sudut area sangat cocok untuk pengambilan foto. Area indoor terbuka di bagian belakang bikin tempat ini terasa lebih natural, walaupun pepohonan yang digunakan bukan asli, tapi menambah suasana hijau dan segar,” tulisnya.

Shabrina RM atau Brina merasakan suasana yang nyaman seperti berada di indoor garden. Dia memuji pelayanan yang baik dan responsif, serta banyaknya spot foto yang ada. Dia menekankan pentingnya untuk berpakaian sesuai tema agar bisa mendapatkan foto-foto cantik.

“Vibe-nya kayak di indoor garden. Sukaaa! Pelayanannya juga baik, gercep, dan bantuin foto-foto juga. Banyak spot foto, jadi make sure your outfit fit in! Sayang kalau gak foto-foto cantik,” katanya.

Baca Juga: 5 Restoran ala Timur Tengah Terbaik di Surabaya, Referensi Spot Kumpul Keluarga buat Liburan Imlek 2025!

Yas juga memberikan ulasan positif, menyebutkan parkiran yang luas dan pelayanan yang ramah. Dia menikmati interior vintage yang menarik dan pelayanan yang cepat. Selain itu, dia mengapresiasi kebersihan musala dan toilet yang ada di kafe.

“Dari depan, parkiran luas yaa. Penuh banget kalau weekend. Masuk langsung disuguhi sama interior yang lucu banget, vintage. Masuk diarahkan sama waiters-nya, pelayanan ramah dan makanan yang datang nggak begitu lama nunggunya. Suasana kafe ini sangat nyaman untuk bersantai dan berfoto-foto. Harga menu di sini sepadan dengan cita rasa, porsi, dan pelayanan yang ditawarkan. Musalanya bersih, ber-AC juga. Toiletnya juga bersih. Niceeeee puas banget nongki di sini,” komentarnya.

Ulasan-ulasan ini menunjukkan bahwa The Grove Cafe Malang tidak hanya menawarkan suasana yang memikat, tetapi juga pelayanan dan kualitas makanan yang memuaskan, menjadikannya pilihan utama bagi para pencinta kafe di Kota Malang.

The Grove Cafe Malang adalah tempat yang sempurna untuk menciptakan momen berkesan bersama orang-orang tercinta. Nikmati pengalaman bersantap yang unik dan penuh kesan di tengah riuhnya suasana kota!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Ayu Lestari/Magang

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’. ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

Anak juragan gabah.

Isi Bensin di SPBU, Uang Anak Juragan Gabah di Pasuruan Senilai Rp90 Juta Raib Dicuri Maling

Dwi Linda

PASURUAN, Tugujatim.id – Seorang pemuda anak juragan gabah di Pasuruan, Jawa Timur, diduga menjadi korban pencurian saat mengantre isi bensin ...

Ketua DPRD Kota Malang.

Ketua DPRD Kota Malang Temui Massa Aksi, Respons 11 Poin Aspirasi Ratusan Mahasiswa

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani merespons langsung aspirasi maupun tuntutan ratusan mahasiswa. Hal itu menyusul ratusan ...