Pasca Mapolsek Purwosari Terbakar, Layanan SKCK Sementara Pindah ke Polres Pasuruan

Dwi Lindawati

News

Mapolsek Purwosari. (Foto: Polsek Purwosari/Tugu Jatim)
Kondisi 4 ruangan yang terbakar di Mapolsek Purwosari, Selasa dini hari (27/07/2022). (Foto: Polsek Purwosari)

PASURUAN, Tugujatim.id – Kebakaran yang menghanguskan 4 ruangan di Mapolsek Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Selasa dini hari (26/07/2022), menghabiskan berkas-berkas penting. Selain itu, sejumlah komputer dan sepeda motor terbakar hingga berdampak pada terganggunya layanan di Mapolsek Purwosari. Sebab, satu ruangan yang terbakar merupakan ruang layanan untuk mengurus surat keterangan catatan kepolisian (SKCK).

Kapolsek Purwosari AKP Sawu Supriyatna mengatakan, untuk sementara hari ini layanan SKCK akan dipindahkan ke Mapolres Pasuruan. Dia mengimbau warga Kecamatan Purwosari yang ingin mengurus SKCK agar ke Kantor Polres Pasuruan yang berada di Kecamatan Bangil.

“Layanan SKCK sementara pindah ke Polres Pasuruan karena semua berkasnya terbakar,” ujar Sawu.

Dia juga menjelaskan, pihaknya tengah mengusahakan agar layanan SKCK Polsek Purwosari segera berfungsi kembali. Rencananya, dia akan menggunakan ruangan lain di Polsek Purwosari sebagai ganti ruangan untuk melayani pengurusan SKCK.

“Semoga mulai besok, pelayanan SKCK kami bisa kembali terlayani di polsek,” ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, kobaran api membakar empat ruangan di Mapolsek Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Selasa (26/07/2022). Akibatnya, 4 ruangan ludes dilalap si jago merah. Yaitu, ruangan SKCK dan tiga ruangan gudang bekas asrama.

Kapolsek Purwosari AKP Sawu Supriyatna mengungkapkan, kebakaran ruang Mapolsek Purwosari pada Selasa (26/7/2022) terjadi sekitar pukul 00.30 WIB. Kebakaran bermula dari ruangan SKCK.

“Awalnya api dari ruang SKCK terus menjalar ke tiga ruangan di sebelahnya,” ujar Sawu.

 

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...