Pegadaian Area Surabaya 2 Gelar Festival Ramadan Pegadaian 2024, Catat Jadwalnya!

Darmadi Sasongko

Bisnis

Karyawan Pegadaian

SURABAYA, Tugujatim.id – PT Pegadaian kembali menggelar Festival Ramadan Pegadaian 2024 secara serentak di 73 lokasi di seluruh Indonesia. Sementara Pegadaian Area Surabaya 2 menggelar di dua tempat yakni Surabaya dan Sidoarjo.

Rangkaian kegiatan Festival Ramadan Pegadaian 2024 di antaranya bazar emas, undian berhadiah, seminar mini emas, santunan anak yatim, musik perform dan tausiah. Kegiatan mulai dilaksanakan di Al Madina Center Jl. Masjid Al-Akbar Utara No. 5, Pagesangan, Kec. Jambangan, Surabaya Jawa Timur, pada Sabtu (9/3/2024).

Marthinus Siampa, Deputy Bisnis Pegadaian Area Surabaya 2 mengatakan, penyelenggara Festival Ramadan Pegadaian 2024 bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk menggandeng para pengusaha UMKM. Mereka berpastisipasi baik untuk kegiatan di Al Madina Center Surabaya maupun GOR Sidoarjo.

“Kami bekerja sama dengan Pemda setempat dengan beberapa UMKM,” terang Marthinus Siampa, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (10/3/2024).

Festival Ramadan Pegadaian 2024 digelar di dua tempat yakni pada 9 – 28 Maret 2024 di Al Madina Center Surabaya dan pada 22 Maret – 6 April 2024 dilaksanakan di GOR Sidoarjo bersama Perwakilan Dinas Kabupaten Sidoarjo.

Martinus Siampa menambahkan dalam bazar, Pegadaian akan hadir mengenalkan beberapa produk unggulannya seperti bazar emas, seminar mini emas, kemudian memperkenalkan program haji dan program umroh.

“Berbagai pembiayaan untuk UMKM juga akan ada di sana, silakan masyarakat yang membutuhkan informasi tentang produk-produk Pegadaian silakan datang di acara tersebut,” ujarnya

Selain memperkenalkan produk-produk unggulan, Pegadaian juga mengemban misi sosial dengan menggelar undian-undian berhadiah, santunan anak yatim, live musik disertai tausiah. Acara juga menghadirkan anak yatim dari beberapa Panti Asuhan.

“Silakan masyarakat datang ke Festival Ramadan Pegadaian 2024 yang diselenggarakan oleh Pegadaian Area 2 Surabaya,” pungkasnya.

 

Editor: Darmadi Sasongko

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...