Pengangguran Kota Pasuruan Naik 6,33 Persen, Disnaker Gencarkan Pelatihan Wirausaha

Herlianto A

News

Pelatihan tataboga yang digelar Disnaker Kota Pasuruan beberapa waktu lalu.
Pelatihan tataboga yang digelar Disnaker Kota Pasuruan beberapa waktu lalu. (Foto: Dokumen Disnaker)

PASURUAN, Tugujatim.id – Akibat pandemi Covid-19, jumlah pengangguran di Kota Pasuruan terus merangkak naik. Banyaknya buruh yang di PHK ditambhah dengan sedikitnya jumlah lowongan kerja membuat banyak warga usia produktif yang tidak dapat pekerjaan.

Kepala Disnaker Kota Pasuruan, Mahbub Effendy, mengungkapkan jika hingga menjelang akhir tahun 2021, angka pengangguran di Kota Pasuruan sudah mencapai 6,33 persen.

“Selama pandemi pengangguran naik sampai 6,33 persen,” ujar Effendy.

Angka pengangguran di Kota Pasuruan ini tergolong tinggi dibandingkan rata-rata tingkat pengangguran di Jawa Timur yang 5,17 persen.

“Ya pandemi gini banyak buruh diPHK, belum lagi anak sekolah yang baru lulus juga susah dapat lowongan kerja,” imbuhnya.

Untuk mengatasi permasalahan banyaknya kelebihan angkatan kerja dibanding kebutuhan pekerja, Disnaker Kota Pasuruan menggencarkan pelatihan agar masyarakat bisa berwirausaha.

“Kalau di Kota Pasuruan memang tidak banyak perusahaan besar seperti di kabupaten, oleh karenanya kita utamakan buat melatih warga agar punya skill wirausaha,” ungkapnya.

Disnaker Kota Pasuruan sudah menyediakan 9 macam program pelatihan kewirausahaan yang dilatih oleh instruktur berpengalaman.

“Ada pelatihan potong rambut, rias manten, menjahit, otomotif, servis HP, desain grafis, kerajinan kerang, tataboga, dan sablon,” tegasnya.

Effendy mengungkapkan jika selama pandemi, program pelatihan sempat tertunda karena pemberlakukan pembatasan kegiatan karena PPKM.

“Pelatihan harusnya dimulai awal tahun, tapi ditunda sampai Agustus kemarin baru dimulai lagi,” pungkasnya.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

MBG di Kota Mojokerto.

MBG di Kota Mojokerto Tetap Jalan saat Ramadan, Siswa Bakal Bawa Pulang Makanan ke Rumah

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Mojokerto untuk berbagai jenjang sekolah masih berlangsung walau masuk bulan ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...