MALANG, Tugujatim.id – Barangkali mendapatkan uang tanpa mengeluarkan modal adalah keinginan semua orang. Karena itu, banyak penghasil uang tanpa modal yang dikembangkan seiring dengan pesatnya teknologi. Tujuannya agar kehidupan makin ke sini makin mudah untuk dilakukan.
Nah, ulasan berikut ini akan membahas tentang sumber-sumber di internet yang bisa kamu jadikan sebagai penghasil uang tanpa modal sebagai pendapatan tambahan. Penasaran? Simak ulasan berikut ini ya!
1. Snack Video
Konsepnya sama seperti aplikasi video lainnya seperti TikTok. Kamu bisa mengajak teman untuk menggunakan aplikasi ini dan memasukkan kode referralmu. Kemudian sejumlah uang akan ditransfer ke rekening bankmu.
Baca Juga:
5 Tips Hilangkan Mata Panda dengan Cara Alami
Tak hanya itu, teman yang kamu ajak juga bisa mendapatkan uang dengan cara yang sama. Apabila temanmu berhasil mengajak orang lain, dia akan mendapatkan uang dari aplikasi penghasil uang tanpa modal ini. Bahkan, kamu akan mendapatkan bagian juga.
2. ClipClaps
Kamu bisa mendapatkan uang tanpa usaha dari aplikasi ini. Tidak seperti snack video yang harus mengajak teman untuk mendapatkan uang, dari clipclaps, kamu hanya perlu menonton video dan membiarkan smartphone-mu bekerja sendiri.
Uang nantinya akan dikumpulkan berdasarkan koin yang kamu dapat selama menonton video. Aplikasi ini menjadi penghasil uang tanpa modal, terutama apabila kamu bisa menggunakan wifi tempat umum untuk menonton videonya.
3. Neo+Apk
Terakhir, aplikasi M Banking yang bisa membuatmu mendapatkan uang setiap harinya dari jumlah uang yang dimasukkan. Seperti berinvestasi? Benar. Di aplikasi M Banking ini kamu akan mendapatkan 6% p.a. dari jumlah tabungan yang dimasukkan.
Baca Juga:
Berikut Rekomendasi Sumber Penghasil Uang Langsung ke Rekening, Simak!
Memang aplikasi ini bukan termasuk web penghasil uang tanpa modal sehingga kamu harus menyediakan ruang di smartphone-mu untuk aplikasi ini. Namun, banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan termasuk pelayanan penggunaan M banking seperti pada umumnya.
Nah, inilah 3 ulasan tentang penghasil uang tanpa modal yang bisa kamu temukan di internet. Yang perlu kamu lakukan hanyalah berdiam dan membiarkan uangmu tumbuh dengan sendirinya di dalam aplikasi-aplikasi yang dijelaskan di atas.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim