SIDOARJO, Tugujatim.id – Ribuan penumpang di Terminal Purabaya (Bungurasih), Sidoarjo, Jawa Timur, sempat menumpuk dan berebut kendaraan saat puncak libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Sabtu (23/12/2023) malam,
Tercatat, jumlah penumpang yang berangkat dan turun, baik AKDP dan AKAP di Terminal Purabaya, saat puncak Nataru 2023 pada Sabtu (23/12/2023) mencapai 47.766 penumpang.
“Kemarin ramainya mulai siang lewat jam 12 siang, sesuai prediksi. Sabtu pegawai swasta masuk setengah hari. Sekitar jam 10 malam masih ramai,” kata Koordinator Satuan Pelayanan (Korsatpel) Terminal Tipe A Purabaya, Ahmad Badik, pada Minggu (24/12/2023).
Kemudian, jumlah armada bus yang diterjunkan pada Sabtu (23/12/203) yakni 2.189. Badik menjelaskan bahwa kemarin tidak ada penambahan armada bus karena secara keseluruhan masih dapat ter-cover.
Sementara itu, penumpukan penumpang hingga Sabtu malam didominasi tujuan Ponorogo. Namun, Badik menegaskan bahwa penumpukan juga dipengaruhi oleh faktor kemacetan, sehingga banyak armada yang tersendat. “Karena beberapa jurusan kemarin sempat terjadi penumpukan karena kemarin ada lonjakan. Tapi supply-nya aman, sempat tersendat karena di jalan lagi banyak kemacetan,” jelasnya.
“Jadi yang seharusnya sesuai jadwal mereka harus sudah masuk ke terminal, jadinya mereka terlambat. Makanya penumpukan, tapi jadwal reguler semua sudah datang,” sambungnya.
Puncak libur Nataru 2024 di Terminal Purabaya diperkirakan sampai hari ini, Minggu (24/12/2023).
Reporter: Izzatun Najibah
Editor: Lizya Kristanti