Peringati Hari Kartini, Perempuan Bangsa Jatim Tekankan Perlunya Perlindungan Kelompok Rentan dari Bencana

Gigih Mazda

News

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perempuan Bangsa (PB) Jawa Timur bersama lansia di UPTD Griya Wreda, Rabu (21/04/2021). (Foto: Reni Novitasari/Tugu Jatim)
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perempuan Bangsa (PB) Jawa Timur bersama lansia di UPTD Griya Wreda, Rabu (21/04/2021). (Foto: Reni Novitasari/Tugu Jatim)

SURABAYA, Tugujatim.id – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perempuan Bangsa (PB) Jawa Timur melakukan cara yang berbeda kala memperingati Hari Kartini tahun 2021 yang jatuh pada hari Rabu (21/4/2021) ini. Bagaimana tidak, sayap Partai Keadilan Bangsa (PKB) tersebut memperingatinya dengan cara unik, yakni mengunjungi beragam lokasi panti lansia maupun panti difabel. Salah satunya yakni di UPTD Griya Wreda Jambangan, Surabaya.

Pada kesempatan itu, Ketua DPW Perempuan Bangsa Jatim, Hikmah Bafaqih menyampaikan jika perlindungan terhadap kelompok rentan sangatlah penting, salah satunya adalah perlindungan kelompok-kelompok tersebut kala terjadi bencana.

“Nah, selain memperingati hari Kartini dan berbagi, kita ke lansia dan ke panti difabel di beberapa tempat di luar Surabaya, karena yang kita usung isunya perlindungan kelompok rentan dari situasi bencana,” terang Hikmah di UPTD Griya Wreda Jambangan, Rabu (21/04/2021).

DPW Perempuan Bangsa Jatim memperingati Hari Kartini tahun 2021 dengan mengunjungi berbagai panti lansia maupun panti difabel yang merupakan kelompok rentan. (Foto: Reni Novitasari/Tugu Jatim)
DPW Perempuan Bangsa Jatim memperingati Hari Kartini tahun 2021 dengan mengunjungi berbagai panti lansia maupun panti difabel yang merupakan kelompok rentan. (Foto: Reni Novitasari/Tugu Jatim)

Sebenarnya, DPW Perempuan Bangsa Jatim dalam memperingati Hari Kartini Rabu (21/4/2021) ini dilakukan di seluruh Indonesia. Di mana pihaknnya menyebut melaksanakan kegiatan itu di 21 kabupaten/kota. Sedangkan untuk Jawa Timur, karena bannyaknya terjadi bencana, menurutnya korban yang paling rentan yakni anak, perempuan, dan lansia.

Hikmah menyebut banyak beragam bencana yang terjadi dalam waktu ini seperti gempa bumi, dan juga bencana sosial yang melibatkan kelompok rentan sebagai korban.

“Kita tahu, bencana terakhir di Lumajang, Malang, Blitar, Trenggalek, Tulungagung, itu 10 orang meninggal. Sedang 9 dari 10 adalah lansia. Sedangkan di Lombok kemarin, ada pengungsi perempuan, anak dan lansia terbanyak sejumlah 136 orang,” jelasnya.

DPW Perempuan Bangsa Jatim mendorong agar kelompok rentan dilindungi kala terjadi bencana. Sebab, pihaknya menilai jika banyaknya korban bencana adalah lansia yang merupakan kelompok rentan. (Foto: Reni Novitasari/Tugu Jatim)
DPW Perempuan Bangsa Jatim mendorong agar kelompok rentan dilindungi kala terjadi bencana. Sebab, pihaknya menilai jika banyaknya korban bencana adalah lansia yang merupakan kelompok rentan. (Foto: Reni Novitasari/Tugu Jatim)

Kemudian konflik sosial yang bersumber dari radikalisme ekstrim, beber Hikmah, itu juga menyertakan perempuan dan anak sebagai pemeran aktif. Ada lagi konflik sumber daya alam di Lumajang. Di Banyuwangi juga ada kasus yang melibatkan anak dan perempuan.

“Kami berpikir, ada sisi pengabaian untuk memastikan perlindungan dalam situasi darurat. Perlu dilakukan lebih tersistem lagi, sekarang BNPB akan launching program Katana (Keluarga Tahan Bencana, red),” tuturnya.

Sebagai informasi, ketika terjadi bencana alam atau bencana sosial, imbuh Hikmah, yang paling punya potensi terkena ialah kelompok rentan itu. Hal tersebut menjadi fokus Hikmah memperingati Hari Kartini tanggal 21 April 2021 ini.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...