Perkuat Karakter Mahasiswa FISIP UB, Kemenag RI dan MUI Jatim Perkokoh Wawasan Sikap Toleransi

Dwi Lindawati

Pendidikan

Mahasiswa FISIP UB.
Kegiatan dialog interaktif bersama Kemenag RI dan MUI Jatim di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB), Jumat (23/12/2022). (Foto: M. Sholeh/Tugu Malang)

MALANG, Tugujatim.id – KMNU UB menggelar kegiatan dialog interaktif bertajuk “Merajut Toleransi dalam Bingkai Moderasi” di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB), Jumat (23/12/2022). Tujuannya untuk memperkuat karakter mahasiswa FISIP UB.

Kegiatan yang melibatkan mahasiswa FISIP UB itu menghadirkan beberapa narasumber. Mulai dari Kepala Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Kementerian Agama (Kemenag) RI Candra Nurkholis, Komisi Fatwa MUI Jawa Timur Ahmad Roziqi, hingga Ketum Jayanusa Idham Colid. Mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi juga tampak hadir memenuhi ruangan.

Kepala Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Kemenag RI Candra Nurkholis mengatakan, moderasi akan selalu beriringan dengan toleransi. Menurut dia, seorang moderat tidak akan merasa bahwa dirinya paling benar.

Mahasiswa FISIP UB.
Suasana pemberian cenderamata bersama Kemenag RI dan MUI Jatim di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB), Jumat (23/12/2022). (Foto: M. Sholeh/Tugu Malang)

“Moderasi itu juga tidak akan menghilangkan perbedaan karena perbedaan tidak bisa dihilangkan. Jadi, bagaimana hidup dengan perbedaan. Moderasi tidak mengubah paham, tapi perilaku,” ucapnya.

Dia melanjutkan, mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa harus memperkuat karakter toleransi. Sebab, bangsa Indonesia terdiri dari berbagai suku, agama, hingga budaya. Jadi, persatuan bangsa ke depan akan tetap terjaga.

“Ketika karakternya sudah kuat, insyaa Allah dengan sendirinya akan bisa meredam pengaruh dari luar,” ujarnya.

Sementara itu, Komisi Fatwa MUI Jatim Ahmad Roziqi menyampaikan, ajaran agama Islam sejatinya selalu mengedepankan toleransi. Menurut dia, para ulama Indonesia juga selalu mengajarkan sikap toleransi.

“Islam selalu mengajarkan sikap toleransi, tokoh-tokoh besar Islam juga toleran. Jadi, mahasiswa FISIP UB sebaiknya memperbanyak ilmu agama agar tidak terombang-ambing dengan ajaran yang kurang baik,” tuturnya.

Mahasiswa FISIP UB.
Kemenag RI dan MUI Jatim foto bersama usai acara di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB), Jumat (23/12/2022). (Foto: M. Sholeh/Tugu Malang)

Selain itu, dia juga berpesan agar generasi muda bisa belajar ilmu agama kepada guru yang memang ahli di bidang agama. Sebab, jika belajar agama pada guru yang tidak tepat maka generasi selanjutnya akan mudah saling menyalahkan.

“Kalau belajar dengan yang bukan ahlinya, bisa mudah saling menyalahkan. Ada perbedaan dianggap salah. Jadi perlu ditekankan, mencari ilmu agama secara orisinal yakni dari kiai atau ulama,” ujarnya.

Merespons acara yang melibatkan mahasiswa FISIP UB itu, Wakil Dekan III FISIP UB Bambang Dwi Prasetyo mengatakan, pihaknya akan terus mendukung kegiatan positif yang dapat memperkuat karakter mahasiswa.

“Kegiatan seperti ini sangat bagus, biar saling memahami. Intoleransi itu kan karena kesempitan wawasan yang dimiliki seseorang. Jadi kegiatan seperti ini, diskusi, kajian, dan lain-lainnya tentu bisa menambah wawasan dan pengetahuan mahasiswa,” ujarnya.

 

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...