Persiapan Fisik dan Mental Tim Sepak Bola Kabupaten Mojokerto Kembali Digenjot

Lizya Kristanti

Olahraga

mojokerto tugu jatim
Teddy Arif Prianto memantau anak asuhnya berlatih di Stadion Gajah Mada Mojosari, Mojokerto. Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tim sepak bola Kabupaten Mojokerto kembali kebut persiapan menyambut Porprov VIII Jatim nanti. Selain persiapan secara fisik maupun teknik, sisi mental bermain sedikit demi sedikit juga ikut dibenahi. Faktor keseimbangan antara fisik dan mental mau tak mau harus dikejar demi kesolidan tim.

Kepala pelatih tim sepak bola Kabupaten Mojokerto, Teddy Arif Prianto mengatakan bahwa dia terus berupaya membangun skuad yang sesuai harapan.

Kepada Tugu Jatim, beberapa teknis yang ingin dibenahi seperti penguasaan bola, pressing, hingga pola serangan efektif terus dia asah. Sebabnya, sejauh ini tim porprov yang dia tukangi sering kehilangan bola saat memulai serangan, baik dari umpan pendek maupun panjang. Saat penetrasi ke area pertahanan lawanpun sering pula mudah dipatahkan.

mojokerto tugu jatim
Teddy Arif Prianto memantau anak asuhnya berlatih di Stadion Gajah Mada Mojosari, Mojokerto. Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim

“Saat ini kita berusaha agar pemain bisa kuat saat nahan (penguasaan) bola. Itu saat bertahan dan menyerang. Saya ingin mereka bisa nahan bola lebih lama, bukan baru beberapa detik nahan bola langsung direbut lawan,’’ ungkapnya, di sela-sela latihan rutin tim sepak bola Porprov, di Stadion Gajah Mada, Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, pada Selasa (14/3/2023).

Selain penguasaan bola, dalam latihan yang digelar pagi hari itu, pelatih asal Dawarblandong itu juga ingin meningkatkan pressing anak asuhnya ketika kehilangan bola serta mengasah sentuhan akhir (finishing touch) timnya lebih tajam lagi.

“Finishing itu kami asah lagi agar konversi peluang di depan gawang lawan menjadi gol lebih tinggi. Hal itu nantinya menjadi nilai gabungan antara proses membangun serangan hingga konversi menjadi gol,” imbuh Teddy.

Selain digenjot lewat latihan rutin, sisi mental menjadi perhatian Teddy. Mantan asisten pelatih Arema Indonesia itu rencananya akan menggelar uji coba lanjutan melawan tim sepak bola Porprov Kabupaten Kediri. Laga uji coba itu dia harapkan menjadi sarana membangun mental tim anak asuhnya.

“Sabtu (18/3/2023) nanti rencananya kita uji coba lawan Tim Porprov Kabupaten Kediri. Sementara persiapan teknis dan non teknis disiapkan untuk laga uji coba itu. Itu laga yang baik buat melatih mental anak-anak juga,” ucapnya.

Terkait kuota pemain yang akan didaftarkan ke gelaran porprov Jatim, Teddy masih menunggu edaran resmi nantinya, termasuk usia maksimal yang bisa didaftarkan.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...