Perusahaan Pengelola Aset Serahkan Bantuan Atasi Covid-19 ke PWI

Gigih Mazda

News

Dari kanan ke kiri: Ketua PWI Peduli M Nasir, Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari, Sekretaris Perusahaan PT PPA (Persero) Agus Widjaja, Sekjen PWI Pusat Mirza Zulhadi, dan Kepala Group Komunikasi Perusahaan PT PPA Muhammad Iqbal. (Foto: Nurcholis MA Basyari/Tugu Jatim)
Dari kanan ke kiri: Ketua PWI Peduli M Nasir, Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari, Sekretaris Perusahaan PT PPA (Persero) Agus Widjaja, Sekjen PWI Pusat Mirza Zulhadi, dan Kepala Group Komunikasi Perusahaan PT PPA Muhammad Iqbal. (Foto: Nurcholis MA Basyari/Tugu Jatim)

JAKARTA, Tugujatim.id – PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) menyerahkan bantuan penanggulangan Covid-19 untuk keluarga wartawan kepada Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Kamis (12/8/2021).

Bantuan uang senilai Rp 50 juta itu diserahkan saat rombongan PT PPA (Persero) bersilaturahim ke kantor Sekretariat PWI Pusat di lantai 4 Gedung Dewan Pers Kebun Sirih, Jakarta Pusat. Bantuan tersebut diserahkan oleh Sekretaris Perusahaan PT PPA Agus Widjaja kepada Ketua Umum PWI Pusat Atal Sembiring Depari.

Agus hadir bersama Kepala Grup Komunikasi Perusahaan PT PPA Muhammad Iqbal, Kepala Unit Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT PPA Agung Yulianto, dan staf TJSL PT PPA Nathania Siwalette. Dari PWI Pusat, turut hadir menerima silaturahim rombongan PT PPA (Persero) antara lain Sekretaris Jenderal PWI Pusat Mirza Zulhadi, Ketua PWI Peduli M Nasir, Ketua Bidang Publikasi dan Informasi PWI Peduli Nurcholis MA Basyari yang juga pengurus PWI Pusat Bidang Diklat, dan Kepala Humas PWI Pusat Mercys Charles Loho.

“Kami datang untuk menyambung silaturahim dengan Pak Ketum (Ketua Umum PWI Pusat) dan rekan-rekan pengurus PWI dan PWI Peduli. Ini kali kedua kami datang setelah silaturahim pertama pada Ramadan lalu,” ujar Awi, panggilan akrab Agus Widjaja, menyampaikan maksud kedatangannya bersama rombongan.

Logo PWI. (Foto: Dokumen) tugu jatim
Logo PWI. (Foto: Dokumen)

Atal mengapresiasi tingginya kepedulian PT PPA dalam penanggulangan Covid-19, khususnya yang menimpa keluarga wartawan dan jejaring sosialnya. Hal itu sebagai wujud tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan badan usaha milik negara (BUMN) yang mendapat amanah mengelola 23 perusahaan BUMN yang “sakit” alias menghadapi masalah keuangan itu.

“Kami sangat senang dan mengapresiasi kepedulian sosial PT PPA terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19, khususnya di kalangan keluarga dan jejaring wartawan,” kata Atal.

Pada Ramadan lalu, PT PPA juga turut mendukung kegiatan “Harmoni Ramadan: Mengasah Batin Menyikapi Pandemi Covid-19 Saat Berpuasa” yang digelar PWI Pusat. Ketika itu, PT PPA memberikan bantuan 300 paket bahan pokok dan alat sholat kepada anak-anak yatim-piatu dari sejumlah panti asuhan, kaum duafa, dan keluarga wartawan yang tergabung dalam wadah Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI).

Pertemuan silaturahim rombongan PT PPA dengan para pengurus PWI Pusat berlangsung akrab dan cair. Kedua belah pihak berbicara secara terbuka. Awi melayani semua pertanyaan para pengurus PWI yang hadir, termasuk yang jawaban yang bukan untuk diberitakan alias off the record.

Dalam kesempatan itu, Awi juga mengutarakan komitmen dan rencana PT PPA menggandeng PWI Pusat dalam kegiatan peningkatan kapasitas dan kualitas wartawan.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...