Petugas Pemungutan Suara se-Mojokerto Resmi Dilantik

Dwi Lindawati

Politik

Para anggota PPS berbaris mengikuti pelantikan di Stadion Gajahmada Mojosari, Mojokerto. Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Para anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Mojokerto resmi dilantik hari ini, Selasa (24/1/2023). Pelantikan berlangsung di Stadion Gelora Gajahmada, Mojosari, Mojokerto, Jawa Timur.

Sebanyak 912 anggota PPS mengikuti pelantikan yang dihadiri oleh Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati; Forkopimda; serta Muspika Kecamatan Mojosari.

Ketua KPU Mojokerto, Muslim Bukhori mengatakan bahwa anggota PPS yang telah dilantik merupakan garda terdepan KPU. Anggota PPS tersebut berada pada posisi sentral karena berhadapan langsung dengan para pemilih.

“Anggota PPS adalah ujung tombak bagi KPU di desa. Semoga bisa memberikan edukasi serta publikasi tentang pemilu, khususnya kepada masyarakat Mojokerto,” kata Muslim.

Tak hanya itu, Muslim juga berharap semoga anggota PPS yang telah dilantik nantinya bisa bekerja dengan penuh tanggung jawab. “Semoga bisa bekerja dengan rasa penuh tanggung jawab,” tutupnya.

Dalam sambutannya, Ikfina mengatakan bahwa anggota PPS harus bekerja secara profesional. anggota PPS harus paham tugas, kewenangan, serta mematuhi pakta integritas.

“Untuk bisa bekerja secara profesional, Anda harus paham tugas, kewenangan, dan haknya”, kata alumni Universitas Brawijaya itu.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...