PLN Jamin Pasokan Listrik Aman Selama Piala Dunia U-17 di Stadion GBT Surabaya

Lizya Kristanti

Olahraga

pln tugu jatim
General Manager PT PLN (Persero) UID Jawa Timur, Agus Kuswardoyo. Foto: Pusat Informasi Piala Dunia U-17 2023 Surabaya

SURABAYA, Tugujatim.id PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur menjamin kebutuhan listrik aman selama momen Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

General Manager PT PLN (Persero) UID Jawa Timur, Agus Kuswardoyo mengatakan, persiapan kelistrikan untuk ajang Piala Dunia U-17 di Surabaya telah dimulai sejak 25 Oktober dan disiagakan hingga 5 Desember 2023.

Terdapat tiga skema yang diterapkan oleh PLN untuk menjamin pasokan utama yakni Penyulang GBT Express sebagai pasokan utama, Penyulang GH Tandono (Gardu Induk Alta Prima), dan Penyulang Randu Padangan dari (Gardu Induk Sambi Kerep) sebagai cadangan.

Sementara itu, kapasitas daya listrik di Jawa Timur mencapai 9999 MW dengan beban puncak 6664 MW. Sedangkan, cadangannya 3335 MW.

“Kami mensiagakan 180 personel di 15 lokasi event, baik di lokasi utama yaitu Stadion GBT, stadion latihan gelora 10 November, Lapangan Thor, Bandara Juanda, dan hotel-hotel penginapan pemain maupun ofisial,” ujarnya, di Pusat Informasi Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, pada Senin (13/11/2023).

Terkait pengecekan instalasi secara berkala yang berada di GBT, PLN telah berkoordinasi dengan Local Organizing Comittee (LOC) FIFA dan Pemerintah Kota Surabaya melalui Venue Management.

“Kemarin kami sudah melakukan pengecekan bersama titik-titik instalasi hingga minus dua jam menjelang pertandingan untuk memastikan penggunaan peralatan-peralatan yang membutuhkan listrik terinventarisir dengan baik dan meminimalisir potensi gangguan,” ujarnya.

Untuk memonitor kondisi kelistrikan di semua titik terkait beban dan ketegangan, kata dia, PLN menggunakan mini scada mobile yang berada di luar stadion.

Reporter: Izzatun Najibah
Editor: Lizya Kristanti

Popular Post

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...