Program Magang Kian Tepercaya, Tugu Media Group Teken MoU dengan Unisri Surakarta

Dwi Lindawati

News

Program magang. (Foto: Herlianto A./Tugu Jatim)
CEO Tugu Media Group Irham Thoriq dan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Slamet Riyadi (Unisri) saat menandatangani MoU di kantor Tugu Media Group, Selasa (09/08/2022). (Foto: Herlianto A./Tugu Jatim)

MALANG, Tugujatim.id – Program magang Tugu Media Group (TMG) semakin dipercaya oleh kampus-kampus nasional. Kali ini Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta menjalin kerja sama program magang dengan salah satu perusahaan asal Kota Malang yang berada di Jl Dirgantara A1/12B, Sawojajar, Kota Malang.

Sebelum Unisri, sudah ada beberapa kampus yang bekerja sama dengan Tugu Media Group untuk program magang. Di antaranya, Universitas Brawijaya (UB), Universitas Negeri Malang (UM), IAI Al Qolam, Universitas Tribhuwana Tungga Dewi, Universitas Ma Chung, dan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Sementara itu, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Drs Buddy Riyanto MSi bersama rombongan datang langsung ke kantor Tugu Media Group untuk penandatanganan kerja sama tersebut. Buddy, sapaan akrabnya, mengatakan, memang pihaknya saat ini sedang menyiapkan program magang untuk mahasiswa jurusan ilmu komunikasi.

“Kami juga bekerja sama dengan RRI Malang untuk magang ini. Jadi, nanti lengkap ada radio dan media online juga,” kata dia dalam kunjungannya pada Selasa (09/08/2022).

Program magang. (Foto: Herlianto A./Tugu Jatim)
Rombongan Universitas Slamet Riyadi Unisri Surakarta dan karyawan Tugu Media Group foto bersama pada Selasa (09/08/2022). (Foto: Herlianto A./Tugu Jatim)

Menurut Buddy, para mahasiswanya nanti akan magang selama 4 bulan. Jangka waktu ini sesuai dengan yang disyaratkan program Kemendikbudristek yaitu MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka, red). Selain itu, menurut dia, program MBKM ini tidak bisa dilakukan di daerah Surakarta sendiri, di mana Kampus Unisri berada. Mahasiswa harus ditempatkan di luar daerah.

“Jadi ibaratnya berenang, kalau ditempatkan di Solo seperti berenang di kolam renang. Nah, kalau di luar daerah seperti berenang di samudera,” kata dia yang didampingi 9 dosen, termasuk kaprodi ilmu komunikasi.

Selain itu, pria yang juga mantan wartawan Suara Merdeka itu mengatakan, pihaknya juga menggelar students exchange untuk memberi pengalaman yang lebih luas pada mahasiswanya.

“Kami juga ada student exchange. Kami akan antarkan nanti mahasiswa ke Kampus Samratulangi Manado,” katanya.

Buddy juga merasa terkesan dengan para penggawa Tugu Media Group yang hadir dalam acara penandatanganan itu. Di antaranya, CEO Tugu Media Group Irham Thoriq, GM Tugu Malang ID Fajrus Shidiq, GM Tugu Jatim ID Bayu Eka Novanta, Redaktur Tugu Jatim Dwi Lindawati dan Herlianto A.

Program magang. (Foto: Herlianto A./Tugu Jatim)
Rombongan Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta saat berbincang gayeng dengan para penggawa Tugu Media Group. (Foto: Herlianto A./Tugu Jatim)

“Ini semua orang-orannya masih muda-muda semua, tentu semangatnya masih tinggi,” kata dia.

Menyambut kerja sama ini, CEO Tugu Media Group Irham Thoriq mengatakan, perusahaan yang dipimpinnya masih cukup baru yaitu berusia 4 tahun. Namun demikian, dua media yang dibawahinya Tugujatim.id dan Tugumalang.id telah terverifikasi oleh Dewan Pers.

“Beberapa wartawan kami juga sudah mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW), kebetukan pengujinya dari Solopos,” kata pria asal Kalipare, Kabupaten Malang, itu.

Menurut Thoriq, Tugu Media Group merintis dari bawah. Awalnya anggotanya hanya tiga orang dan ngantor di garasi.

“Sekarang kami sudah ada 34 karyawan dan beberapa ada di daerah sebagai biro seperti Madiun, Pasuruan, Surabaya, dan Tuban,” katanya.

Dia juga berterima kasih kepada rombongan dari Unisri yang telah rela datang jauh-jauh dari Surakarta. Dia berharap mahasiswa Unisri dapat menjalankan program magang dengan baik dan nyaman.

“Semoga nanti saat magang dapat berjalan dengan lancar dan sesuai ekspektasi,” ujarnya.

 

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...