Gagal Terealisasi, Rencana Proyek Gedung IPIT RSUD dr Koesma Tuban Jadi Penyumbang Besar Silpa 2023

Dwi Linda

Pemerintahan

RSUD dr Koesma.
Ilustrasi perencanaan proyek pembangunan Gedung IPIT RSUD dr Koesma Tuban. (Foto: Pixabay)

TUBAN, Tugujatim.id Rencana proyek pembangunan Gedung Instalasi Perawatan Intensif Terpadu (IPIT) di RSUD dr Koesma Tuban gagal terealisasi pada 2023. Akibatnya, anggaran yang telah dialokasikan untuk proyek tersebut menjadi sisa lebih pembiayaan anggaran (silpa) yang signifikan bagi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Tuban 2023.

Sebagaimana nota penjelasan pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) 2023, silpa pada tahun tersebut sebanyak Rp381 miliar.

Sekretaris Daerah Tuban Budi Wiyana menyampaikan, Silpa APBD 2023 disebabkan faktor. Seperti pendapatan anggaran berlebih hingga regulasi yang terbit pada akhir tahun. Jadi, dia mengatakan, tidak menggunakan anggaran yang telah direncanakan dan juga sejumlah proyek yang pengerjaan melebihi dari target tahun sebelumnya.

“Ya, salah satunya rencana Proyek IPIT RSUD dr Koesma. Insyaa Allah akan kami realisasikan pada anggaran tahun ini (2024, red),” kata Budi, sapaan akrabnya.

RSUD dr Koesma Tuban.
Sekretaris Daerah Tuban Budi Wiyana saat ditemui awak media. (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

Kendati demikian, Budi menyampaikan, Silpa 2023 turun drastis dibandingkan tahun sebelumnya, dari Rp673 miliar menjadi Rp381 miliar atau berkurang sekitar Rp292 miliar.

“Yang jelas alhamdulillah, turunnya sangat signifikan dibanding tahun lalu (2022, red),” terangnya.

Doktor Ilmu Administrasi Negara lulusan Universitas 17 Agustus Surabaya ini menambahkan, pemerintah daerah akan segera mengambil langkah-langkah strategis untuk memastikan proyek tersebut dapat dilanjutkan pada 2024.

“Kami sudah mengevaluasi. Insyaa Allah tahun ini bisa terealisasi,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Mochamad Abdurrochim

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

MBG di Kota Mojokerto.

MBG di Kota Mojokerto Tetap Jalan saat Ramadan, Siswa Bakal Bawa Pulang Makanan ke Rumah

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Mojokerto untuk berbagai jenjang sekolah masih berlangsung walau masuk bulan ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...