Putuskan Undur Diri usai Ditekuk Bali United, Manager Arema FC Ali Rifki Pamit!

Dwi Lindawati

NewsOlahraga

Ali Rifki. (Foto: Arema FC/Tugu Jatim)
Manager Arema FC Ali Rifki (paling kiri, bermasker putih). (Foto: Arema FC)

MALANG, Tugujatim.id – Kabar mengejutkan datang dari Manajer ad interim Arema FC Ali Rifki. Sebab, menjelang akhir kompetisi BRI Liga 1, dia pamit undur diri dari tim berjuluk Singo Edan usai peluang jadi juara sirna.

Ali Rifki mengabarkan informasi itu melalui story akun Instagram pribadinya @alirifki_87 pada Senin (21/03/2022). Bahkan, Ali Rifki juga memaparkan alasannya dalam unggahan itu.

“Karena kecintaan saya terhadap Arema FC, setelah saya dampingi dan menelan kekalahan di pertandingan lawan Bali United. Yang mana sebelum pertandingan saya begitu semangatnya berharap pertandingan dimenangkan Arema FC agar masih berpeluang untuk juara. Tapi, hasilnya berkata lain. Dari situ hati saya hancur,” tulisnya.

Dia juga masih menuliskan kata-kata tentang kabar pengunduran dirinya secara resmi.

“Dan memutuskan untuk saya secara pribadi mundur dari management Arema FC karena saya sebagai orang yang bertanggung jawab atas ketidakberhasilan tim menjadi juara liga. Terima kasih atas kesempatan yang luar biasa ini dan mohon maaf kepada supporter semuanya,” imbuhnya.

Saat dikonfirmasi, Ali Rifki membenarkan kabar kemundurannya dari kursi manager Arema FC. Sirnanya peluang juara Liga 1 usai kandas dari Bali United jadi pertimbangan utamanya.

“Iya benar, itu keputusan pribadi saya. Saya merasa harus bertanggung jawab ketika Arema harus kalah saat lawan Bali United agar posisi bersaing merebut juara lebih besar,” jelasnya.

Dia menyatakan sudah membulatkan tekadnya untuk mengundurkan diri. Bahkan, dia juga mengaku telah menyampaikan hal itu kepada Presiden dan CEO Arema FC.

“Saya langsung sampaikan kepada Presiden Klub dan CEO, tapi belum ada jawaban. Keputusan tetap kepada beliau. Karena ini keputusan saya secara pribadi,” tutupnya.

Sebagai informasi, dalam 5 pertandingan terakhir, Arema FC menelan 3 kali kekalahan, 1 kali menang, dan 1 kali seri. Kini Arema FC berada di posisi 5 klasemen sementara dan masih menyisakan 2 pertandingan melawan Persikabo dan PSM Makassar.

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...