PWI Mojokerto Periode 2024-2027 Dilantik, Begini Pesan PWI Jatim

Dwi Linda

News

PWI Mojokerto.
Pelantikan PWI Mojokerto periode 2024-2027 pada Jumat (27/12/2024). (Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim)

MOJOKERTO, Tugujatim.id Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Mojokerto periode 2024-2027 resmi dilantik pada Jumat (27/12/2024) di Pendapa Graha Maja Tama (GMT) Pemkab Mojokerto. Terlihat jajaran Forkopimda Mojokerto Raya berikut perwakilan dari PWI Jawa Timur hadir dalam acara ini.

Pasca dilantiknya pengurus, Wakil Ketua bidang Organisasi PWI Jawa Timur Machmud Suhermono memberikan sambutan. Machmud mengatakan, momen pelantikan ini diharapkan menjadi pelecut semangat ditengah disrupsi media karena posisi media sosial.

Baca Juga: Kembangkan Motorik Anak di Batu Eduplay, Playground Suasana Hutan Pinus dengan Harga Terjangkau

“Diakui memang media sedang tidak baik-baik saja. Maka dari itu kondisi tersebut membutuhkan kepedulian bersama. Kami berharap pengurus yang dilantik hari ini mampu menjaga kolaborasi dan sinergi dengan berbagai pihak,” terangnya, Jumat (27/12/2024).

Era digital berkembang demikian pesat. Machmud menegaskan, media pers memiliki peran demikian penting untuk membendung derasnya informasi yang beredar di media sosial.

“Derasnya informasi media sosial butuh peran media pers. Media sosial banyak kerawanan sebab minim bahkan tanpa proses klarifikasi. Maka dari itu rawan hoax hingga memecah persepsi masyarakat,” tegasnya.

Dia mengatakan, tugas pers yang paling penting berfungsi sebagai verifikator.

Baca Juga: Polisi Selidiki Motif Intimidasi Sekelompok Pemotor Akibatkan Kematian Remaja di Jember

“Kami juga tegaskan bahwa tidak semua informasi dunia digital itu produk pers. Insan pers berperan memverifikasi sebuah informasi agar publik tercerahkan,” tambahnya.

Terpisah, Ketua terpilih PWI Mojokerto periode 2024-2027 Aminuddin mengatakan, dirinya memberikan apresiasi atas segala peran panitia pemilihan. Amin, sapaan Aminuddin, berharap selanjutnya terjalin sinergi positif baik antar seaama anggota maupun dengan pihak eksternal.

“Terima kasih dan harapan kami semoga sinergitas ke depan terjalin dengan baik,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Hanif Nanda Zakaria

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...