Bentangkan Spanduk di Kapal, Ratusan Nelayan di Pasuruan Dukung Caleg PKB Faisol Riza

Dwi Lindawati

Politik

Faisol Riza.
Ratusan nelayan di Pasuruan beri dukungan Caleg DPR-RI putra daerah, Faisol Riza (foto/Dok. RMol)

PASURUAN, Tugujatim.id Para nelayan di Lekok, Kabupaten Pasuruan, mengekspresikan dukungan mereka terhadap Calon Legislatif (Caleg) DPR RI nomor urut 1 Faisol Riza. Para nelayan di Pasuruan ini memberi dukungan dengan mengibarkan ratusan bendera Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang berlambangkan wajah Faisol Riza.

Melansir dari Kantor Berita RMol Jatim pada Senin (29/01/2024), aksi nelayan di Pasuruan tersebut cukup menarik perhatian dengan adanya bendera PKB yang terpasang di ratusan kapal yang sedang bersandar di tepi.

Baca Juga: 6 Rekomendasi HP Kamera Terbaik 2024: Hasil Jernih Favorit Pencinta Fotografi dan Videograver

Dalam deklarasi dukungan tersebut, Suwanto Wates, seorang nelayan dari Lekok, menyatakan dukungan penuh dari komunitas nelayan setempat terhadap Caleg DPR RI Faisol Riza.

“Kami nelayan Lekok mendukung penuh Caleg DPR RI Faisol Riza nomor urut 1,” kata Suwanto Wates, seorang nelayan di Pasuruan, saat deklarasi dukungan, seperti dikutip RMol Jatim.

Siapa Faisol Riza? Begini Sosoknya

Faisol Riza yang saat ini menjabat sebagai ketua Komisi VI DPR RI kembali maju sebagai caleg dari Daerah Pemilihan (Dapil) Pasuruan Probolinggo.

Caleg Pasuruan Faisol Riza.
Nelayan di Lekok Kabupaten Pasuruan, saat apresiasikan dukungan pada Faisol Riza, Caleg DPR-RI dalam Pemilu 2024. (Foto: Dok. RMol Jatim)

Faisol Riza yang merupakan direktur Pemenangan PKB dikenal sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat karena sering melakukan blusukan ke desa-desa selama menjadi anggota DPR RI.

Perlu dicatat, Faisol Riza memang putra daerah asli Probolinggo. Pria kelahiran 01 Januari 1973 ini merupakan alumnus Santri Ponpes Nurul Jadid Paiton, Kabupaten Probolinggo.

Baca Juga: 7 Ide Cat Kamar Tidur Warna Kombinasi yang Estetik dan Simpel: Ruangan Elegan Makin Menyenangkan

Keterlibatannya dalam pelayanan kepada masyarakat menjadi daya tarik tersendiri dalam mendapatkan dukungan dari berbagai kalangan, termasuk nelayan di Lekok, Kabupaten Pasuruan.

Tidak hanya mengibarkan bendera, para nelayan juga membentangkan baliho berukuran besar dengan gambar Faisol Riza.

Writer: Imam A. Hanifah

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...