BATU, Tugujatim.id – Peringatan HUT ke-66 Lalu Lintas Bhayangkara, Satlantas Polres Batu merayakannya dengan menggelar vaksinasi massal pada Kamis (23/09/2021). Namun, target sasaran kali adalah tunawisma di Malang Raya. Selain itu, juga ada masyarakat umum yang ikut vaksin.
Kapolres Batu AKBP I Nyoman Yogi Hermawan menuturkan, dalam perayaan HUT kali ini harus dibarengi dengan kepedulian. Terutama dalam upaya percepatan vaksinasi agar terbentuk herd immunity dalam waktu dekat.
”Total hari ini kami menyediakan 600 dosis vaksin. Selain tunawisma, masyarakat umum juga bisa mengikutinya,” jelas Yogi.

Dia berharap dari upaya ini bisa turut membantu upaya Pemkot Batu meningkatkan capaian vaksinasi, seiring dengan instruksi pemerintah pusat. Dengan begitu, sektor ekonomi pariwisata di Kota Batu bisa kembali pulih.
”Dengan vaksinasi, paling tidak bisa memperkuat imunitas dan meminimalisasi terpapar Covid-19, khususnya di Malang Raya,” ujarnya.

Terpisah, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko yang juga ikut menghadiri kegiatan vaksinasi ini menyampaikan ucapan selamat ulang tahun untuk polisi Lalu Lintas ke-66.
“Selamat untuk Hari Jadi Lalu Lintas ke-66. Saya juga berterima kasih atas dukungan Polri untuk ikut dalam percepatan vaksinasi bagi tunawisma ini,” ungkapnya.