Reka Ulang Pembunuhan Pria Terbungkus Karung di Alastlogo Pasuruan, Peragakan 71 Adegan Sadis Tersangka Tunggal

Dwi Lindawati

Kriminal

Pembunuhan pria terbungkus karung.
Proses rekonstruksi adegan pembunuhan pria terbungkus karung di Desa Alastlogo, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Rabu pagi (12/07/2023). (Foto: dok Polsek Lekok)

PASURUAN, Tugujatim.id Polsek Lekok menggelar reka ulang kasus pembunuhan pria terbungkus karung di Desa Alastlogo, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Rabu pagi (12/07/2023). Dalam reka adegan pembunuhan Sadi, 63, tersangka Amil, 60, memperagakan 71 adegan pembunuhan sadis.

Rekonstruksi diawali di TKP eksekusi korban di rumah pompa Dusun Gunung Awu, Desa Alastlogo, Kecamatan Lekok.

Kapolsek Lekok AKP Agung Sudjatmiko mengatakan, rekonstruksi dilakukan guna membuktikan apa yang disampaikan tersangka pada penyidik.

“Rekonstruksi ini kami lakukan untuk menyesuaikan keterangan tersangka yang ada di BAP,” ujar Agung.

Pembunuhan pria terbungkus karung Pasuruan.
Warga menyaksikan reka ulang pembunuhan sadis pria terbungkus karung di Desa Alastlogo, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Rabu pagi (12/07/2023). (Foto: dok Polsek Lekok)

Reka adegan pembunuhan pria terbungkus karung dimulai saat tersangka Amil, seorang penjaga rumah pompa, ditemui Sadi yang ingin menagih utang. Kemudian dia memperagakan cekcok di antara keduanya di dalam rumah pompa.

Tampaknya, Amil masih mengingat betul pembunuhan sadis yang dilakukannya. Mulai dari ketika dia memukul kepala korban dengan besi kunci ledeng. Kemudian menekuk kaki korban, menali tangan, dan membungkus kepalanya dengan kresek. Hingga membungkus jasad korban dengan dua buah karung goni.

Bahkan, Amil juga mampu memperagakan bagaimana dia seorang diri mengangkat jasad Sadi ke atas motor. Lalu membawanya ke kuburan Dusun Awu dan membuang jasad korban.

Dari hasil rekonstruksi adegan ini, Agung memastikan bahwa pembunuhan ini memang dilakukan oleh pelaku tunggal.

“Memang dia itu (Amil) pelaku tunggal dalam kasus pembunuhan ini,” ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, warga heboh dengan penemuan mayat terbungkus karung di kuburan Dusun Gunung Awu, Desa Alastlogo, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Minggu pagi (25/06/2023). Mayat pria tersebut ditemukan dalam kondisi luka di kepala dan berlumuran darah di wajah.

Korban Sadi, 63, warga Dusun Sumur Licin, Desa Kedawang, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, ini sempat hilang selama dua hari sejak Sabtu (24/06/2023). Hasil penyelidikan, Sadi menjadi korban pembunuhan pria terbungkus karung oleh Amil, 60, warga Dusun Gunung Awu, Desa Lekok. Motifnya karena utang piutang senilai Rp13 juta.

Polisi juga mengungkap keberadaan motor matik Honda Beat bernopol N 2661 XC milik korban yang sempat hilang dan ditemukan di rumah warga di Desa Branang, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan.

Writer: Laoh Mahfud

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...