MALANG, Tugujatim.id – Nasib nahas dialami oleh Satuki (37), seorang pria yang tewas setelah tercebur ke tungku penggorengan kerupuk berisi minyak panas di Dusun Krajan, Desa Sukonolo, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Rabu (16/2/2022) sekitar pukul 12.25 WIB.
“Korban bernama Satuki, usia 37 tahun, warga Dusun Sumberbutuh, Desa Balearjo, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang,” ungkap Kasat Reskrim Polres Malang, AKP Donny Kristian Bara’langi saat dikonfirmasi, Jumat (18/2/2022).
Menurut Donny, pada saat kejadian korban bersama dengan rekan-rekannya di antaranya Sutaji, Shohib, dan Arif yang saat itu sedang menggoreng kerupuk bersama korban. Entah apa yang terjadi, tiba-ba korban tercebur ke dalam minyak goreng.
“Pada saat menggoreng kerupuk, tiba-tiba korban terjatuh ke dalam tungku yang berisi minyak goreng panas dengan posisi kepala terlebih dahulu,” terang Donny.
Mengetahui rekannya terjatuh, Sutiaji dan Shohib berusaha menolong korban dengan mengangkatnya menggunakan kayu balok. Kondisi korban saat itu sudah tidak bergerak dengan luka melepuh di bagian wajah yang cukup parah.
Korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Wava Husada guna mendapatkan penanganan lebih lanjut. Namun korban tidak dapat diselamatkan.
“Dari hasil pemeriksaan medis, diduga korban meninggal akibat mengalami luka bakar di bagian kepala karena minyak goreng dalam kondisi panas,” jelas Donny.
Saat dimintai keterangan, saksi mengatakan bahwa korban dalam kondisi sakit sebelum mulai bekerja.
“Menurut saksi, korban dalam keadaan sakit sebelum bekerja. Ayah dan istri korban juga memberikan keterangan bahwa korban mengeluh sakit sejak hari Jumat (11/2/2022),” tutup Donny.