Sensasi Ngopi di Luar Angkasa? Coba Imajimu Cafe Kota Batu!

Darmadi Sasongko

Wisata

Imajimu Cafe
Ngopi dengan vibes luar angkasa? Cuma di Imajimu Cafe, Kota Batu! (foto: ig @imajimu_id)

BATU, Tugujatim.id Pernah kebayang ngopi terasa seperti berada di luar angkasa? Kota Batu kini punya tempat unik yang wajib kamu coba! Imajimu Cafe menghadirkan suasana luar angkasa yang tidak hanya instagramable, tapi juga bikin pengalaman nongkrongmu jadi tak terlupakan.

Imajimu Cafe terletak di Jalan Imam Sujono, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, dengan akses yang mudah dijangkau. Hanya berjarak 10 menit dari Alun-Alun Kota Batu, kamu bisa mengambil rute menuju Taman Rekreasi Selecta, lalu belok ke Jalan Purwosenjoto di pertigaan dekat Hotel Purnama. Lokasinya juga dekat dengan Rumah Sakit Punten dan Sumber Umbul Gemulo, menjadikannya tempat yang strategis untuk dikunjungi setelah menikmati wisata alam.

Begitu melangkah masuk, kamu akan dibawa ke dunia yang serba futuristik. Interior kafe ini didominasi warna silver khas luar angkasa, lengkap dengan desain yang menyerupai kabin pesawat antariksa. Bahkan, para pelayannya pun mengenakan kostum astronot untuk menambah suasana ala film sci-fi.

Tak hanya area indoor yang tematik, Imajimu Cafe juga menyediakan area outdoor dengan pemandangan alam khas Kota Batu. Udara segar dan panorama pegunungan akan membuatmu betah berlama-lama, baik nongkrong bersama teman maupun sekadar menikmati waktu sendiri.

Imajimu Cafe 1
Imajimu Cafe (foto: ig @referensi cafeaesthetic)

Selain daya tarik visual, Imajimu Cafe juga memanjakan pengunjung dengan beragam menu lezat dan harga yang bersahabat. Mulai dari makanan berat seperti Nasi Ayam Woku (Rp24.000) dan Spaghetti Carbonara (Rp26.000), hingga camilan seperti Ice Cream Goreng (Rp18.000) dan Imajimu Mix Veggie Chips (Rp14.000).
Untuk minuman, kamu bisa mencoba Es Kopi Susu Imajimu (Rp16.000), Galaxy Tea (Rp16.000), atau Rose Sparkling (Rp16.000) yang unik dan menyegarkan. Dengan harga menu berkisar antara Rp10.000 hingga Rp29.000, nongkrong di sini tidak akan bikin kantong bolong.

Imajimu Cafe buka setiap hari dengan jadwal berbeda. Pada hari kerja (Senin-Jumat), kafe ini beroperasi pukul 11.00-22.00, sedangkan di akhir pekan (Sabtu-Minggu), kamu bisa datang lebih pagi karena buka mulai pukul 08.00 hingga 23.00.

Banyak pengunjung yang memberikan ulasan positif setelah menikmati suasana dan hidangan di Imajimu Cafe. Salah satunya Maharani Khansa, yang terkesan dengan suasana nyaman serta spot foto estetik di sekitar kafe ini.

“Kesini pertama kali dapat kesan yang menyenangkan. Suasana tempat sepi tapi nyaman. Letaknya lumayan di atas jadi angin berhembus lumayan kencang dan dingin. Banyak ilalang di sekitar cafe yang bisa dijadikan spot foto estetik. Rasa makanan tidak mengecewakan. Would love to comeback,” tulisnya.

Fairuz Chaca juga memberikan apresiasi tinggi untuk konsep unik, pelayanan ramah, serta harga menu yang terjangkau di Imajimu Cafe.

“Di atas ekspektasi banget. Konsepnya unik. Dari luar kayak biasa aja, pas masuk amazed sekali suasananya. Apalagi di lantai 2-nya. Pegawainya ramah, full senyum, dan ngarahin banget. Pas lihat menu makin kaget karena murah untuk ukuran kafe dengan konsep unik ini. Pas dicoba, rasanya juga not bad. Fasilitasnya oke banget!” ungkapnya.

Sementara itu, Nursyifa Fauziah merasa sangat puas dengan suasana asri di sekitar kafe, termasuk adanya kebun bunga dan greenhouse hidroponik yang menambah daya tarik tempat ini.

“Enak banget suasananya!!! Betah banget, interiornya unik, view-nya perkebunan, belakangnya juga asri cantik banget ada kebun bunga & greenhouse hidroponik juga. Makanannya enak, betah pokoknya. Kalau ke Batu lagi bakal singgah lagi deh. Sangat recommended,” katanya.

Dengan berbagai ulasan positif dari pengunjung, Imajimu Cafe berhasil menghadirkan pengalaman ngopi yang unik dengan suasana luar angkasa sekaligus pemandangan khas Kota Batu. Tempat ini cocok untuk kamu yang mencari spot nongkrong berbeda atau sekadar ingin mengisi feed Instagram dengan foto estetik. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo, rasakan sensasi ngopi ala luar angkasa di Imajimu Cafe dan buat momen seru tak terlupakan!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

 

Penulis : Ayu Lestari/Magang

Editor: Darmadi Sasongko

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...