Setelah Dilantik Jadi Pembina ASPOO Jateng, Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana Siap Keliling Provinsi Itu

Dwi Lindawati

News

Dr Aqua. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana bersama Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen di Semarang. (Foto: Dokumen)

KUDUS, Tugujatim.id – Pakar Komunikasi dan Motivaror Nasional Dr Aqua Dwipayana mulai Rabu ini (29/12/2021) resmi sebagai Pembina Asosiasi Pengusaha Oleh-Oleh Jawa Tengah (ASPOO Jateng). Sesudah Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen melantiknya bersama pengurus yang lain di Aula Mubarokfood Cipta Delicia Jl Sunan Muria nomor 33 Kudus, Jateng, milik Muhammad Hilmy.

Setelah dilantik menjadi Pembina ASPOO, atas usul Dr Aqua, Ketua ASPOO Trisila bersama pengurus ASPOO Jateng lainnya akan melaksanakan kunjungan ke semua daerah tingkat II di Jateng. Selain mengenalkan organisasi itu kepada pengusaha UMKM, juga silaturahim ke bupati dan wali kota.

Di setiap acara di daerah tingkat II, Dr Aqua akan melaksanakan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada seluruh yang hadir. Sekaligus memberikan penguatan kepada UMKM.

Dr Aqua. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Dr Aqua Dwipayana dan Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen beserta istrinya bercengkerama bersama. (Foto: Dokumen)

Kegiatan Sharing Komunikasi dan Motivasi tersebut merupakan hasil diskusi dengan pengurus ASPOO Jateng. Mereka ingin mengoptimalkan keberadaan Dr Aqua sebagai pengurus organisasi itu.

Jadwal Dr Aqua pada 2022 relatif padat, terutama pada semester pertama. Meski begitu penulis banyak buku “super best seller” tersebut akan memprioritaskan acara Sharing Komunikasi dan Motivasi yang dilaksanakan ASPOO Jateng.

Dr Aqua sangat yakin terutama saat pandemi Covid-19 ini banyak pengusaha UMKM termasuk pedagang oleh-oleh yang demotivasi. Mereka sulit memasarkan produk-produknya.

“Melalui ASPOO Jateng, saat ‘roadshow’ ke semua daerah tingkat dua, saya insyaa Allah siap memotivasi mereka. Semua aktivitas itu saya niatkan ibadah,” tegas Dr Aqua.

Intens Mengamati

Dr Aqua menyatakan kesediaannya menjadi pembina ASPOO Jateng setelah sekitar setahun intens mengamati aktivitas organisasi ini. Doktor Komunikasi dari Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran itu melihat niat mulia pembentukan ASPOO Jateng yang salah satunya memajukan usaha oleh-oleh di Jateng.

Selain itu Dr Aqua melihat potensi para pengusaha oleh-oleh itu yang sangat besar untuk berkembang karena pasarnya cukup luas. Baik di Jateng maupun di luar provinsi ini termasuk di mancanegara.

Juga Dr Aqua melihat keseriusan para pengurusnya yang dipimpin Trisila untuk memajukan ASPOO Jateng. Di samping mereka sendiri usahanya maju, meski mengalami cobaan yang berat selama pandemi Covid-19.

Berdasarkan hal tersebut sehingga saat Trisila meminta Dr Aqua untuk menjadi pembina ASPOO Jateng, pria rendah hati yang memiliki jejaring yang luas ini langsung menyanggupinya. Kemudian memberikan beberapa saran untuk memajukan organisasi tersebut dan semua anggotanya.

Perkenalan Dr Aqua dengan ASPOO Jateng diawali dari persahabatannya dengan Edy Soehartono yang merupakan pembina organisasi itu. Pria asal Purwokerto itu sering sekali menceritakan tentang organisasi tersebut kepada Dr Aqua.

Tidak hanya itu. Edy yang hobi berat sepak bola, memberikan banyak produk anggota ASPOO termasuk yang sudah diekspor kepada Dr Aqua. Hal itu menimbulkan kekaguman motivator ulung tersebut.

Pada 2020 lalu ASPOO Jateng mengundang Dr Aqua untuk memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada pengurus dan anggota organisasi itu di kantor Trisila di Wonosobo. Ketika itu banyak yang hadir. Jumlahnya mencapai puluhan orang.

Saat menyampaikan Sharing Komunikasi dan Motivasi Dr Aqua menekankan kepada semua yang hadir agar rajin melaksanakan silaturahim dengan ikhlas. Sehingga semua produknya laku terjual.

Salah satu kunci sukses usaha termasuk oleh-oleh, ungkap Dr Aqua adalah keberhasilan di bidang pemasaran. Apa pun produknya harus bisa dijual dan terus-menerus.

Untuk mewujudkan itu motivator laris yang telah memotivasi ratusan ribu orang di 34 provinsi dan puluhan negara tersebut menyarankan agar para pedagang oleh-oleh melakukan dua hal secara konsisten. Hal itu harus diyakini dapat memajukan usaha mereka.

Pertama, konsisten melakukan silaturahim dengan ikhlas. Mereka yang senang menemui orang lain tanpa pamrih rezekinya akan terus mengalir. Itu sesuai dengan janji Tuhan kepada umatnya.

“Jika temannya banyak dan jaringannya luas, bisnis apa saja termasuk oleh-oleh, insyaa Allah sukses. Lakukannya semuanya dengan ikhlas dan selalu meniatkannya ibadah,” pesan Dr Aqua.

Kedua, memberikan pelayanan secara total. Saat melayani siapa pun jangan setengah-setengah. Harus total.

“Begitu orang yang dilayani puas, dia pasti akan tetap membeli produk-produk dari mereka yang melayaninya. Bahkan tanpa diminta akan membantu memasarkan ke para relasinya,” pungkas Dr Aqua.

Antusias Menyimak

Kepastian kesediaan Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen melantik pengurus ASPOO Jateng yang baru, diperoleh saat Dr Aqua mendampingi para karyawan Tugu Media Group silaturahim ke rumah dinasnya di Jalan Rinjani, Gajahmungkur, Semarang, Rabu (15/12/2021). Waktu itu pria yang ramah tersebut bersama istrinya Nawal Yasin menjamu seluruh tamu dari Malang, Jawa Timur itu.

Saat silaturahim tersebut, Dr Aqua menyampaikan permohonan kepada Yasin untuk berkenan melantik pengurus ASPOO Jateng. Selain itu menceritakan sekilas tentang organisasi itu dan para pengurusnya.

Yasin dengan antusias menyimak semua yang disampaikan Dr Aqua. Kemudian menyatakan siap memenuhi undangan dan amanah untuk melantik pengurus ASPOO Jateng periode 2021-2024.

Dr Aqua. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Dr Aqua Dwipayana bersama rombongan Tugu Media Group berkunjung ke rumah dinas Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen beberapa waktu lalu. (Foto: Dokumen)

“Insyaa Allah saya siap memenuhi undangan dari ASPOO Jateng untuk melantik para pengurus yang baru. Asal waktunya tidak bersamaan dengan jadwal saya yang lain,” ujar Yasin.

Kemudian pria asal Rembang, Jateng tersebut meminta kepada Dr Aqua agar panitia pelantikan ASPOO Jateng mengirimkan surat resmi kepadanya. Supaya dimasukkan dalam agenda kegiatannya.

Kamis sore (23/12/2021) lewat WhatsApp Dr Aqua mengirimkan undangannya ke Yasin. Pada Jumat pagi (24/12/2021) fisik suratnya diantarkan ke rumah dinas Wakil Gubernur Jateng.

Setelah melihat agendanya, hari itu juga Yasin mengatakan siap hadir di Kudus untuk melantik para pengurus ASPOO Jateng. Dia sama sekali tidak menyampaikan permintaan apapun terkait dengan acara tersebut.

“Insya Allah saya bisa hadir Pak Aqua. Rabu pagi (hari ini-red) saya berangkat langsung dari rumah dinas ke tempat acara di Kudus,” kata Yasin.

Dr Aqua dan Yasin sepakat berangkat bersama-sama dari Semarang ke Kudus. Mereka satu mobil sehingga selama di perjalanan bisa diskusi.

Pengusaha Sukses asal Wonosobo

Pada Maret 2021 dalam pertemuan di Semarang Trisila Juwantara terpilih sebagai Ketua ASPOO Jateng periode 2021-2024. Pengusaha oleh-oleh asal Wonosobo, Jateng, yang sukses tersebut bertekad untuk bersama-sama memajukan para pengusaha oleh-oleh di provinsi ini.

Trisila yang merintis usaha dari bawah hingga sukses seperti sekarang ini telah memiliki beberapa strategi buat memajukan para pengusaha oleh-oleh di Jateng. Untuk itu selesai pelantikan pengurus ASPOO Jateng, dia berencana keliling Jateng untuk mengenalkan organisasi yang dipimpinnya dan sekaligus mensosialisasikan program kerjanya termasuk menggerakkan para pedagang oleh-oleh di Jateng.

Visi ASPOO Jateng adalah Menjadikan sebuah organisasi yang bekerjasama erat di bidang distribusi dan pemasaran produk oleh-oleh Jawa Tengah yang tangguh dan profesional.

Sedangkan Taglinenya bekerjasama untuk menjadi besar dan maju bersama.

ASPOO Jateng yang berkantor di Jalan Urip Sumoharjo nomor 41 Susukan Ungaran Timur Kabupaten Semarang didirikan pada 11 Januari 2011 di Semarang oleh sekelompok pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menegah (UMKM)
di Jateng. Mereka di antaranya adalah Ratiman pemilik Indolia Cilacap, Trisila Juwantara Yuasafood Wonosobo, Sukaton Lumpia Basah Semarang, Eko Susilo Kedele Virgin Salatiga, Makruf Kenia Kudus, Surati Salsabila Sukoharjo, Istikhanah Emping Mlinjo Sukorejo, Dedy Rosyidi Kopmir Kendal, Diah bandeng Kendal, Mohammad Arifiyanto Kacang Jepara, Rahmad Singkong Magelang, serta Herutomo dan Sucahyo dari Dinas Koperasi UKM Jateng.

Dr Aqua. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana memberikan 3 buku karyanya kepada Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen. (Foto: Dokumen)

Latar belakang pembentukan ASPOO Jateng adalah maraknya beroperasi toko-toko ritel modern yang belum mengakomodir produk-produk UMKM. Untuk mengimbangi itu dirasa perlu mendirikan tempat-tempat serupa sebagai tempat pemasaran produk-produk yang diproduksi para anggota ASPOO Jateng.

Organisasi ini berusaha meningkatkan distribusi dan pemasaran produk antar anggota Aspoo se-Jateng. Juga mendorong pemerintah provinsi Jateng untuk mendirikan UMKM Centre sebagai pusat kegiatan pemasaran, depo produk, dan kegiatan empowering lainnya.

Terkait dengan itu berbagai aktivitas telah dilakukan. Antara lain melaksanakan lokakarya, seminar, forum group discussion, studi banding ke Kresna Bali, mendirikan  toko pemasaran di beberapa tempat (Semarang, Wonosobo, Kudus, Salatiga, Jepara, Kendal, Sukorejo, Magelang, dan Cilacap) yang dibantu sarana rak displai, meja kasir, dan baliho.

“ASPOO Jateng selama ini juga aktif melaksanakan berbagai pameran di berbagai tempat. Baik di Semarang maupun di kota-kota lainnya,” terang Trisila.

Pemerintah provinsi Jateng, lanjut Trisila, menjelang Hari Raya Idul Fitri lalu memberi kepercayaan kepada ASPOO Jateng untuk menyiapkan ribuan paket lebaran yang nilainya lebih dari setengah miliaran rupiah. Isi paket tersebut merupakan produk-produk para anggota ASPOO Jateng.

Trisila berharap agar di tahun-tahun mendatang kepercayaan serupa tentang diberikan kepada ASPOO Jateng. Tidak hanya dari Pemerintah provinsi Jateng tetapi juga dari institusi lainnya. Itu sebagai upaya membantu secara langsung UMKM yang tergabung dalam ASPOO Jateng.

“Saya sebagai Ketua ASPOO Jateng sangat berterima kasih kepada Pemerintah provinsi Jateng yang selama ini telah banyak membantu kami. Harapannya institusi yang lain tergerak untuk melakukan hal yang sama,” harap Trisila. (*)

Pengurus ASPOO Jateng

Susunan pengurus ASPOO Jateng masa bakti 2021-2024 adalah di bawah ini.

Pelindung :

Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah.

Pembina :

1. Prof. Zaenal A. Hasibuan, Ph. D
2. Dr. Aqua Dwipayana, M. I. Kom.
3. Ir. Agus Subagyo, MT.
4. H. Edy Soehartono, SH.

Penasihat :

1. Ir. Herutomo, MM.
2. Ratiman.
3. Sukaton.
4. H. Dedy Rosyidin.
5. Eko Susilo.
6. H. M. Arifiyanto.

Ketua : H. Trisila Juwantara.
Wakil : Lilis Syarifah, SE.
Sekretaris : Muhammad Kirom, Amd.
Bendahara : Surati

Bidang-Bidang:
Bidang Hukum, Legalitas, Kelembagaan, dan Organisasi :

1. Novi Kurnia Setiawati, SE.
2. Titik Wahyuni, Amd.

Bidang Pemasaran dan Promosi
P & P Offline :

1. Supriyatin
2. Wahyu Pramono, ST.
3. Fajar Satriawan, Amd.

Bidang Pemasaran dan Promosi
P & P Online :

1. Novianto Dedy Kurniawan Susilo, ST.
2. Fajar Sukmanda, S.Si.

Bidang Pengembangan SDM dan Teknologi Tepat Guna :

1. Supriyanti, SE.
2. Sri Rahayu, Stp. MM.

Bidang Humas dan Sosial :

1. Siti Hasanah Armaya
2. Diah Sari
3. Agus Junaedi
4. Rahmat Widiyanto, ST. S.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...