Peduli Lingkungan, SIG GHoPO Tuban Terima Penghargaan Pelopor Industri Hijau

Dwi Lindawati

Pilihan Redaksi

SIG GHoPO.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyerahkan penghargaan "Perusahaan Pelopor Industri Hijau" kepada SIG. (Foto: dok. SIG)

TUBAN, Tugujatim.id PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) GHoPO Tuban menerima penghargaan Perusahaan Pelopor Industri Hijau dalam Akselerasi Pembangunan Berkelanjutan. Penghargaan ini diserahkan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa kepada SM of Cemen Production SIG Andrie Zeinaldie di Graha Unesa, Kota Surabaya.

Khofifah menilai SIG GHoPO perusahaan yang telah berperan penting dalam mengakselerasi pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan, terutama di Jatim. Dia berpesan agar para penerima penghargaan meningkatkan perannya masing-masing dalam memperkuat daya dukung alam terhadap kehidupan.

“Untuk mempertahankan hal itu, tentu butuh daya dukung alam yang harus dijaga bersama,” paparnya.

Dia mengatakan, jika semua perusahaan menerapkan industri hijau maka komitmen Indonesia mencapai net zero emission pada 2060 bakal terwujud. Dia juga mengingatkan, net zero emission tidak cukup hanya dengan menerapkan industri hijau, renewable energy, atau elektrifikasi otomotif, tapi semua pihak harus bergerak bersama.

“Net zero emission butuh kerja sama luar biasa dari kita semua. Bagi pelaku industri, tolong jadilah penyemangat bagi yang lainnya,” tegasnya.

Apalagi industri hijau akan jadi prasyarat bagi perusahaan yang akan mengekspor produknya ke sejumlah negara. Artinya, green economy menjadi pekerjaan yang harus dituntaskan sesegera mungkin.

Khofifah menyebut, belum lagi green economy diselesaikan, sekarang sudah muncul konsep blue economy.

“Bagaimana kami mengolah limbah dengan baik, sampai akhirnya bagaimana industri bisa berproses tanpa limbah,” ucapnya.

Sementara itu, SM of Cemen Production SIG Andrie Zeinaldie mengatakan, sejumlah upaya yang telah dilakukan SIG GHoPO Tuban adalah terus meningkatkan penggunaan alternative fuel & raw material (AFR) sebagai pengganti bahan baku dan bahan bakar utama. Langkah ini tidak hanya menghasilkan efisiensi biaya produksi, tapi juga mengurangi emisi CO2.

“Kami juga manfaatkan limbah dari beberapa industri dan limbah pertanian sebagai bahan bakar maupun bahan baku. Semua itu merupakan bentuk dukungan SIG terhadap konsep pembangunan green economy yang digaungkan pemerintah,” tambahnya.

Writer: Mochamad Abdurrochim

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...