Stok Menipis, Warga Serbu PMI Tuban untuk Donor Darah

Dwi Lindawati

News

Proses donor darah di PMI Kabupaten Tuban. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)
Proses donor darah di PMI Kabupaten Tuban. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id – Setahun lebih pandemi Covid-19 melanda, hingga membuat beberapa kegiatan di Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tuban kini tak bisa dilakukan seperti donor darah. Hal tersebut membuat petugas PMI mencari cara agar stok darah tetap aman.

Bahkan, beberapa hari terakhir PMI Kabupaten Tuban sempat mengumumkan persediaan darah mulai menipis untuk semua golongan darah. Tak hanya itu, sampai hari ini (07/06/2021), stok plasma juga kosong.

Melalui Humas UDD PMI Kabupaten Tuban Sarju Effendy saat dikonfirmasi mengatakan, sejak Sabtu (04/06/2021) memang stoknya menipis. Sedangkan kebutuhan dan permintaan dari rumah sakit sangatlah tinggi.

Stok darah menipis, warga Kabupaten Tuban ke PMI untuk donor darah. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)
Stok darah menipis, warga Kabupaten Tuban ke PMI untuk donor darah. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)

Pihaknya pun mencoba melakukan broadcast ke seluruh nomor yang pernah mendonorkan darahnya di PMI Tuban untuk mengatasi stok yang menipis. Ternyata, masyarakat menerima respons itu dengan positif.

“Alhamdulillah, lumayan ampuh dengan memakai cara itu (broadcast, red). Dua hari terakhir 90 orang datang ke PMI Tuban untuk mendonorkan darahnya. Namun, untuk donor plasma masih belum ada,” ungkap Sarju.

Data yang diperoleh Tugu Jatim, untuk golongan darah A ada 32 kantong, darah B (51 kantong), darah O (51 kantong), dan darah AB (23 kantong). Total keseluruhan 147 kantong darah.

“Stok darah tersebut merupakan akumulasi komponen darah WB (whoole blood), PRC (packed red cell), TC (thrombocyte), dan FFP (fresh frozen plasma). Dan jumlah stok darah dapat berubah sewaktu-waktu,” katanya.

Melalui broadcast WA, warga banyak yang mendonorkan darahnya ke PMI Tuban. (Foto: Rochim/Tugu Jatim) 
Melalui broadcast WA, warga banyak yang mendonorkan darahnya ke PMI Tuban. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)

Sementara itu, Catur, warga Kelurahan Mondokan, saat dikonfirmasi di PMI Tuban menuturkan, dia datang karena mendapatkan pesan singkat dari PMI yang menginfromasikan kondisi stok darah menipis.

“Ya, saya dapat WhatsApp dari nomor PMI, makanya saya datang ke sini,” ungkapnya.

Catur menuturkan, sebelumnya dia sudah beberapa kali mendonorkan darahnya. Namun, dia ditolak petugas karena beberapa alasan.

“Ini saya bersyukur, hari ini diperkenankan untuk doroh. Kebetulan golongan darah saya AB,” ujarnya.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...