Stok Vaksin Covid-19 di Tuban Menipis, DPRD Tuban Minta Pemerintah Segera Penuhi Kebutuhan

Gigih Mazda

News

Gelaran vaksinasi yang dilakukan vaksinator pada sejumlah masyarakat Kabupaten Tuban di Tempat Ibadah Tri Darma (TITD) Kwan Sing Bio, Tuban, 15 Juli 2021 lalu. (Foto: Moch Abdurrochim/Tugu Jatim)
Gelaran vaksinasi yang dilakukan vaksinator pada sejumlah masyarakat Kabupaten Tuban di Tempat Ibadah Tri Darma (TITD) Kwan Sing Bio, Tuban, 15 Juli 2021 lalu. (Foto: Moch Abdurrochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id – Kendati belum habis, ketersediaan stok vaksin Covid-19 di Kabupaten Tuban diketahui mulai menepis. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, Bambang Priyo Utomo membenarkan bahwa ketersediaan vaksin hari ini (4/8/2021) di Tuban mulai menipis.

“Benar. Menipis,”ujar mantan mantan Kepala Puskesmas Tambakboyo ini.

Sebagai informasi, berdasar data yang diterima Tugu Jatim, untuk target pemberian vaksin 945.728 orang di Kabupaten Tuban, total sebanyak 41.847 orang sudah mendapat vaksis dosis dua.

Sedangkan pemberian vaksin dosis satu sudah diberikan pada 141.068 orang dan yang belum divaksin sekitar delapan ratusan ribu orang.

Menanggapi hal itu, Ketua Komisi IV DPRD Tuban, Tri Astuti mengatakan, berharap pemerintah segera memenuhi ketersediaan vaksin Covid-19 yang tengah dibutuhkan masyarakat.

“Saat ini di Tuban persediaan vaksin menipis, bahkan stok sudah habis di beberapa faskes (fasilitas kesehatan, red), untuk itu kami berharap pemerintah segera memenuhi kebutuhan vaksin di kabupaten,” ungkap Tri Astuti.

Politisi perempuan asal partai Gerindra itu menjelaskan dalam jangka pendek vaksin dapat menurunkan angka kematian dan kesakitan. Sedangkan untuk jangka panjang nantinya vaksinasi ini di harapkan dapat mencapai herd immunity atau kekebalan komunal.

“Untuk mencapai target itu, pemberian vaksin Covid-19 harus berbasis pada target prioritas dan berbasis pada kesehatan masyarakat (public health),” terang perempuan yang juga menjabat Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jatim.

Menurutnya, jika stok vaksin habis atau belum mencukupi target maka akan berakibat pada tidak terpenuhi tujuan herd immunity yang di harapkan karena pemberian vaksin belum merata.

“Sampai sat ini belum meratanya masyarakat yang mendapatkan vaksin baik dosis pertama maupun dua,” tegas Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Tuban.

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...